Operasi Ketupat Candi 2020 Diperpanjang, Akses Masuk Wilayah Jawa Tengah DIjaga Ketat

Dia Saputra - Minggu, 31 Mei 2020 | 08:32 WIB

Petugas memeriksa suhu tubuh pengendara di gerbang Tol Kalikangkung, Kecamatan Ngaliyan, Sabtu (30/05/2020). (Dia Saputra - )

GridOto.com - Operasi Ketupat Candi 2020 telah diperpanjang guna memperketat penyekatan akses masuk di wilayah Jawa Tengah (Jateng).

Gelaran operasi ini bersama dengan penyekatan diperpanjang selama tujuh hari kedepan.

Hal tersebut diungkapkan oleh Kapolda Jateng, Irjen Pol Ahmad Luthfi saat melakukan pengecekan di Pos Pengamanan (PosPam) di Jalan Tol Kalikangkung, Kecamatan Ngaliyan, Sabtu (30/05/2020).

Irjen Pol Ahmad Luthfi menjelaskan jika Operasi Ketupat Candi 2020 diperpanjang selama tujuh hari yang terhitung sejak Sabtu (30/05/2020).

Baca Juga: Operasi Ketupat Semeru 2020 Diperpanjang, Perketat Penjagaan di Delapan Titik Penyekatan Wilayah Jawa Timur

"Operasi ini sendiri sudah diberlakukan sejak 24 April sampai 25 Mei 2020 lalu," jelas Irjen Pol Ahmad Luthfi dilansir dari TribunJateng.com.

Selama operasi tersebut pihaknya telah mengimbau 5.400 kendaraan untuk putar balik di 13 pintu masuk wilayah Jateng.

"Kemudian dilanjutkan dengan pemutaran arus balik yang terhitung mulai 26 Mei 2020 sampai dengan hari Sabtu (30/05/2020) ," paparnya.

Pada masa arus balik Lebaran tahun ini sangat lengang, karena hanya ada 3.400 unit kendaraan yang diimbau untuk putar balik.

Baca Juga: Masih Nekat! Polisi Berhasil Amankan 202 Travel Gelap, Minibus Paling Banyak