Airstream Bikin Kabin Mercedes-Benz Sprinter 3500 Jadi Hotel Berjalan

Ivan Casagrande Momot - Rabu, 22 April 2020 | 21:16 WIB

Kabin Mercedes-Benz Sprinter 3500 buatan Airstream (Ivan Casagrande Momot - )

GridOto.com - Airstream adalah perusahaan Amerika tertua di industri kendaraan rekreasi (RV) sukses mengubah kabin Mercedes-Benz Sprinter 3500 layaknya hotel berjalan.

Modifikasi kabin Mercedes-Benz Sprinter 3500 ala motorhome ini sejenak mengingatkan kita akan ubahan sejenis di Toyota Hiace motorhome Baze yang sebelumnya kami coba.

Tapi jika melihat nuansa kabinnya, modifikasi kabin Mercedes-Benz Sprinter 3500 dari Airstreem ini sudah diubah jauh lebih menarik sekaligus mewah.

autoevolution.com
Tampang luar Mercedes-Benz Sprinter 3500 motorhome Airstream
Beberapa alasan khusus mendasari proyek ini karena Airstream ingin menggabungkan kinerja mobil komersial Mercedes yang tangguh dengan kemewahan ala Airstream.

Kalau di Hiace Baze sumber energi listrik tambahan adalah dari genset. Maka di mobil ini ada kombinasi panel surya yang dipasang di atap dan genset ekstra.

Paket modifikasi berlabel Atlas 2020 ini dibangun di atas sasis Mercedes-Benz Sprinter 3500 yang punya wheelbase 4.320 mm.

autoevolution.com
Layout kabin
Komposisi ini tentu menjanjikan kabin luas untuk dimodifikasi. Ubahan dimulai dengan hadirnya panel pop-out di sisi belakang jok pengemudi.

Waktu mobil terparkir, pengendara atau penumpang bisa mengoperasikan panel ini untuk membuka layar LCD ekstra lebar. Juga untuk membuka tempat tidur Murphy yang tersembunyi dibalik sofanya yang mewah.