Kaleidoskop 2019: Ragam Mobil yang diluncurkan Nissan Hingga Bocoran Model Baru Tahun 2020

Harun Rasyid - Sabtu, 28 Desember 2019 | 15:00 WIB

Ilustrasi Nissan Leaf (Harun Rasyid - )

GridOto.com - Hingga kini, Nissan masih menjadi salah satu brand mobil asal Jepang eksis dan tetap mendunia namanya.

Di Indonesia, Nissan dalam waktu setahun juga cukup banyak merilis produk terbaru mulai dari mobil konvensional dan juga hadirnya mobil listrik yang kabarnya tahun 2020 siap dijual.

Untuk itu GridOto coba merangkumnya dalam kaleidoskop berikut ini:

1. Nissan Buat SUV Listrik Infiniti QX

Motor1.com
Infiniti QX Inspiration


Infiniti yang merupakan divisi khusus mobil mewah dari Nissan Motor, mengeluarkan konsep SUV listrik yang disebut Infiniti QX Inspiration.

(Baca Juga: Harga Nissan Elgrand Bekas Ada yang di Bawah Rp 200 Juta, Simak Daftar Lengkapnya)

Nissan merilis foto SUV futuristik tersebut 4 Januari atau jelang pameran mobil Detroit yang secara resmi diperkenalkan 14 Januari 2019.

Nissan tidak mengumumkan spek detail dari Inspiration QX, tapi SUV listrik ini dapat jadi tolak ukur daya saing Nissan dengan Tesla yang punya Model X Crossover, yang merupakan SUV listrik mewah pertama.

2. Pilih Thailand Untuk Pabrik Mobil Listrik

Bangkok Post
Tempat produksi mobil listrik Nissan yang baru, didukung oleh Nissan Motor Thailand


26 Januari 2019, Yukata Sanada, Wakil Presiden Senior Regional dan Kepala Operasi Nissan Asia & Oseania umumkan Thailand sebagai negara pusat produksi mobil listrik Nissan.

Tempat pusat produksi mobil listrik Nissan di Thailand jadi yang pertama di luar negeri selain di negara asalnya, Jepang.

Pusat produksi yang baru ini juga melayani pasar lokal, serta pengiriman ke luar negeri, Nissan menghabiskan dana investasi kurang lebih 350 juta dolar Amerika serikat atau setara Rp 4,9 triliun untuk memproduksi mobil listrik hybrid, dan baterai di fasilitas yang berlokasi di Bang Saothong, provinsi Samut Prakarn.