Wheelsandmore Bikin Bentley Continental GT Makih Bertenaga, Power Tembus 784 DK

Hikmawan M Firdaus - Jumat, 30 Agustus 2019 | 09:22 WIB

Modifikai Bentley Continental hasil garapan Wheelsandmore (Hikmawan M Firdaus - )

Sedan bongsor ini akhirnya bisa melesat cepat menuntaskan 0-100 km/jam hanya dalam 3,28 detik. Dengan top speed sentuh di angka 343 km/jam.

Bukan cuma power yang berlimpah, ubahan lain juga disematkan pada mobil mewah satu ini.

Mulai dari sistem knalpot khusus yang menghasilkan suara gemuruh yang khas.

(Baca Juga: Bentley Bentayga 'Siap Tempur', Bumper Guard Bikin Muka Jadi Sangar)

carscoops.com
Pelek ganti ukuran 22 inci

Ada juga modul suspensi udara plug-and-play baru yang tersedia.

Suspensi ini dapat dikendalikan dari dalam mobil atau melalui aplikasi telepon pintar yang tersedia untuk perangkat iOS dan Android.

Last but not least, Conti yang disetel hadir dengan roda 22 inci dalam desain Y-spoke.