Trail KTM Jadi Scrambler, Pakai Tangki Honda Biar Lebih Mantap

Fedrick Wahyu - Rabu, 28 Agustus 2019 | 09:40 WIB

KTM 400 EXC scrambler garapan Lolana Motos (Fedrick Wahyu - )

GridOto.com - Scrambler satu ini dibangun Lolana Motos menggunakan basis motor trail KTM 400 EXC keluaran 1993.

Tentunya perlu banyak rombakan untuk mengkonversi motor trail menjadi scrambler kustom seperti ini.

Lolana Motos mulau dengan membuatkan subframe baru yang sesuai dengan konsep scrambler.

Berikutnya mereke memasang jok kustom yang dipasangkan dengan tangki milik Honda.

(Baca Juga: Tampang Emang Standar, Tapi Satria F150 Ini Bermesin KTM Duke 390cc)

Custom Built Show
Tangkinya pakai punya Honda tapi diberi grafis seperti KTM 250 MC5

Berkat tangki Honda ini, motor ini jadi punya proporsi yang pas serta tampak serasi dengan jok barunya.

Tangkinya diberi kelir putih dengan aksen ungu yang terinspirasi deri KTM 250 MC5 tahun 1970an.