Mesin Revolusioner ini Belum Dipasang di Mazda3 Versi Indonesia

Dwi Wahyu R. - Selasa, 9 Juli 2019 | 17:00 WIB

All New Mazda3 Hatchback yang diperkenalkan untuk pasar Indonesia. (Dwi Wahyu R. - )

GridOto.com-PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) resmi memperkenalkan Mazda3 terbaru di Indonesia (8/7).

Mazda3 terbaru ini di Indonesia dibekali satu pilihan mesin saja, yaitu SKYACTIV-G 4-silinder 2.000 cc yang bertenaga 152,8 dk dan torsi puncak 200 Nm.

Mesin revolusioner SKYACTIV-X belum bisa dinikmati konsumen Indonesia.

Maklum mesin SKYACTIV-X ini baru resmi dijual di Eropa saja pada Juni 2019.

Jadi bakal masih lama banget penggemar Mazda di Indonesia untuk bisa mencicipi kecanggihannya.

Dwi Wahyu R.
Mesin Mazda Skyactiv-X saat diperkenalkan di Tokyo Motor Show 2017

(Baca Juga: All New Mazda3 Akhirnya Diperkenalkan Untuk Indonesia, Ajak Media Ngegas dari Jakarta ke Bogor)

Berdasar spesifikasi di Eropa, SKYACTIV-X mampu menghasilkan tenaga 180 dk dan torsi puncak 224 Nm.

Mesin SKYACTIV-X adalah bukti kehebatan engineer Mazda dalam mengembangkan teknologi Homogenous Charge Compression Ignition (HCCI).

HCCI ini juga banyak dikembangkan pabrikan lain, tapi enggak ada yang sukses alias gagal.