Mantap! Revitalisasi Terminal Patria Kota Blitar Dikonsep Mirip Bandara Pada 2020

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 1 Juli 2019 | 21:05 WIB

Sejumlah armada bus Bagong untuk trayek baru Blitar-Pare-Surabaya lewat jalan tol diparkir di Terminal Patria, Kota Blitar. (Naufal Nur Aziz Effendi - )

GridOto.com - Pemerintah pusat berencana merevitalisasi Terminal Tipe A Patria, Kota Blitar, Jawa Timur.

Sesuai rencana, revitalisasi Terminal Patria dikonsep mirip dengan bandara.

Kepala Terminal Tipe A Patria, Kota Blitar, Verie Sugiharto mengatakan ada 40 terminal tipe A se-Indonesia yang akan direvitalisasi oleh pemerintah pusat, salah satunya, Terminal Tipe A Patria, Kota Blitar.

Anggaran untuk revitalisasi sejumlah terminal diusulkan pada 2020.

"Untuk Jawa Timur ada beberapa terminal yang akan direvitalisasi. Salah satunya Terminal Patria. Selain itu, ada terminal Kediri, Madiun, Jember, dan Sumenep," kata Verie, dikutip dari SURYA.co.id, Minggu (30/6/2019).

Dikatakannya, untuk persiapan revitalisasi, pada tahun ini, akan dibuat Detail Engineering Design (DED) revitalisasi terminal.

(Baca Juga: Wow! Menhub Anggarkan Dana Segini Buat Perbaiki Terminal Raja Basa Bandar Lampung)

Sesuai konsep, desain revitalisasi terminal dibuat mirip dengan bandara.

Bangunan terminal berada di tengah.

Bagian pinggir-pinggir dingunakan untuk parkir pengantar penumpang.