Arus Balik, dari Pintu Tol Bakauheni Lampung ke Pelabuhan Butuh 2 Jam

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Minggu, 9 Juni 2019 | 09:15 WIB

Macet panjang menuju pelabuhan Bakauheni Lampung sampai 2 jam (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

GridOto.com - Arus balik kendaraan pada H+2 mudik libur lebaran 2019 pada Sabtu (8/6/2019) di Pelabuhan Bakauheni, Lampung, terpantau mengalami kemacetan panjang.

Dilansir dari Tribun Lampung, kemacetan tidak hanya mengular dari jalur tol, tetapi juga di jalur Jalinsum.

Untuk kemacetan di jalur tol, terpantau mengular sepanjang tiga kilometer hingga malam hari.

Bahkan dari pintu tol Bakauheni Selatan hingga pintu tol pelabuhan yang hanya berjarak empat kilometer membutuhkan waktu selama dua jam.

(Baca Juga: Kapolri Bikin Imbauan Soal Arus Balik Kendaraan, Ini Komentar Pemudik)

"Macet parah dari tol. Kendaraan merayap. Dari pintu tol sampai pelabuhan bisa sampai dua jam," ujar Syamsul, seorang pengemudi mobil, dikutip dari Tribun Lampung.

Kondisi lebih parah justru terlihat di Jalinsum.

Kemacetan bahkan mengular hingga sepanjang delapan kilometer.

Bahkan hingga malam antrian kendaraan yang hendak ke pelabuhan tidak jauh mengalami perubahan.