Underpass Ber-CCTV Mayjen Sungkono, Surabaya Resmi Dibuka untuk Kendaraan

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Sabtu, 1 Juni 2019 | 09:49 WIB

Underpass Mayjen Sungkono, Surabaya yang dilengkapi dengan CCTV resmi dibuka (Muhammad Mavellyno Vedhitya - )

GridOto.com - Underpass Mayjen Sungkono, Surabaya yang dilengkapi dengan CCTV akhirnya telah resmi dibuka pada Jumat (31/5/2019).

Dilasir dari Surya Malang, peresmian underpass bertepatan dengan Hari Jadi ke-726 Surabaya.

Kedua jalur sudah bisa dilewati pengendara usai pemotongan ronce melati, baik mobil maupun motor.

"Puji syukur karena kita bisa menyelesaikan sesuai jadwal, meskipun agak molor karena ini bukan hanya (underpass) yang pertama (di Surabaya), tapi juga sumbangan seluruh pengembang wilayah Surabaya Barat, jadi agak lama. Tapi Pemkot tidak ngeluarkan uang, hanya make up dikit-dikit," ujar Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini.

(Baca Juga: Ricuh dan Emosi, Video Penangkapan Geng Motor di Underpass Manggarai)

Underpass ini merupakan proyek yang seluruh dananya berasal dari 21 pengembang.

Di antaranya adalah PT PP Properti, Pakuwon Group, Ciputra Group, Intiland, PT Trisakti Makmur Persada, PT Bina Maju Mitra Sejati, Mayapada Group, PT Mitra Agung, PT Darmo Permai, PT Dian Permana, PT Darmo Satelite Town, PT Karya Multikarsa, PT Sanggar Asri Sentosa, Tanrise Property, PT Bhakti Tamara, PT Wijaya Karya, Darmo Hill, PT Adhibaladika Agung, Alam Galaxy, Abdael Nusa Group dan Kapal Api.

Proyek tersebut menghabiskan dana sebesar Rp 73 miliar.

Underpass ini diharapkan rampung tahun 2018, namun baru benar-benar bisa diresmikan tahun 2019 ini.