Jumlah Pemilik Mobil di Indonesia Paling Kecil Se-Asia Tenggara

Rizky Septian - Rabu, 17 Januari 2018 | 22:25 WIB

Ilustrasi padatnyanya populasi mobil di Jakarta (Rizky Septian - )

GridOto.comPenjualan mobil di Indonesia merupakan yang terbesar di Asia Tenggara.

Namun, rasio kepemilikan mobil dibanding populasi masih rendah.

Diambil dari data Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor), pada 2016 total penjualan mobil di Asia Tenggara mencapai 3,16 juta unit.

Indonesia menyumbang paling banyak, yaitu 33,5 persen atau 1,06 juta unit.

Negara terbesar kedua adalah Thailand 24,3 persen.

(BACA JUGA: Pajero Sport Disegarkan, Bagaimana dengan Produk Lain Mitsubishi?)

Kemudian diikuti Malaysia 18,3 persen, Filipina 11,4 persen, dan Vietnam 8,5 persen.

Di antara semua negara itu, rasio kepemilikan mobil per 1.000 orang penduduk paling tinggi ada di Brunei, yaitu 711.

Artinya, dari 1.000 orang itu ada 711 mobil yang dimiliki.

Rasio untuk negara lainnya, Malaysia 439, Thailand 228, Singapura 145, Filipina 38, dan Vietnam 23.