Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sering Dianggap Tak Legal, Ini Cerita Dibalik Gokart Milik Fotografer Difabel

Vincensia Enggar Larasati - Selasa, 3 Oktober 2017 | 15:25 WIB
Gokart modifikasi milik Dzoel
GridOto.com
Gokart modifikasi milik Dzoel

GridOto.com - Tak memiliki tangan dan kaki, Achmad Zulkarnain dikenal bukan hanya karena sebagai fotografer handal saja.

Menggunakan gokart yang dimodifikasi sendiri sejak dua tahun lalu, pria yang akrab disapa Dzoel ini membuat gokart dengan modal Rp 6 juta.

Sebagai seorang difabel, Dzoel sadar betul tentang modifikasi kendaraan yang dibuatnya.

Dilengkapi dengan plat nomor kendaraan, spion, dan surat berkendara lainnya Dzoel kian mantab melaju pada kecepatan 100 km/jam.

"Saat berkendara dengan gokart ini tidak jarang harus berhadapan dengan pihak kepolisian. Mau bagaimana lagi tidak ada aturan yang jelas tentang modifikasi kendaraan ramah difabel," ungkapnya saat diwawancarai GridOto.com via telepon.

(BACA JUGA : Viral! Tak Punya Tangan dan Kaki, Pria Ini Sanggup Ngebut dengan Gokart Hasil Modifikasinya Sendiri )

Selain itu, Dzoel merasa untuk mendapatkan SIM D bagi penyandang difabel saja masih dipersulit.

Tidak heran kalau sampai sekarang dia tak memiliki SIM meski sudah berkali-kali berusaha mengurusnya.

Sering berkendara dengan jarak 45 hingga 60 km, Dzoel juga banyak bertemu dengan polisi yang memahami kondisinya.

Tetap memakai aksesoris berkendara seperti helm, Dzoel memang masih berharap ke depan akan ada sosialisasi berkelanjutan bagi teman-teman difabel.

(BACA JUGA: Awas Pasang Kaca Film Bisa Kena Tilang, Kenapa?)

"Kalau kita belum mendapatkan informasi yang jelas, tapi dianjurkan untuk safety riding ya buat saya yang penting rangkaian modif tidak asal-asalan. Di jalan tetap stabil, patuh aturan lalu lintas dan saling menghargai pengendara lainnya," tambahnya.

Lihat aksi Dzoel saat mengendarai gokart miliknya.

Kenceng juga yah Sob?

 

@canon.indonesia

A post shared by bang_dzoel (@bangdzoel_) on

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa