Baca Juga: Ramah di Kantong, Segini Biaya Servis Sokbreker Belakang Bawaan Motor
2. Bearing Roda Depan Lebih Awet
Kalau bantingannya empuk tanda sokbreker berkerja secara normal.
Hal itu ternyata berdampak ke usia pemakaian bearing roda depan.
"Kalau sokbreker depan kinerjanya enggak normal sudah pasti bearing roda jadi enggak awet," kata Fajar.
Karena sokbreker dan bearing roda berada di satu poros atau garis lurus yang sama.
Jika sokbreker bermasalah dampaknya akan berdampak ke bearing roda.
Baca Juga: Sokbreker Depan Motor Rawan Bocor di Musim Hujan, Ini Penyebabnya!
3. Umur Komstir Lebih Panjang
Dengan mengganti oli sokbreker secara berkala bisa memperpanjang usia komstir.
"Bearing roda, sokbreker depan dan komstir itu berada di satu poros," jelas Fajar.
Oleh karena itu, jika oli sokbreker enggak pernah diganti efeknya bantingan sokbreker jadi enggak normal.
"Sokbreker bermasalah kalau didiamkan lama-lama bisa kemana-kemana," kata Fajar.
"Termasuk ke komstir maupun ke bearing roda depan jadi lebih cepat aus," tuturnya.
Oleh karena itu, mengganti oli sokbreker depan secara berkala tentunya membuat komstir dan bearing roda menjadi lebih awet.
| Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR