Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Awali Tahun 2026 TVS Callisto 125 Tampil Lebih Fresh dengan Dua Warna Baru

Mohammad Nurul Hidayah - Jumat, 16 Januari 2026 | 11:21 WIB
TVS mengeluarkan dua warna baru untuk TVS Callisto 125
TVS mengeluarkan dua warna baru untuk TVS Callisto 125

Meski mendapatkan penyegaran warna, TVS Callisto 125 tetap mempertahankan spesifikasi yang sama seperti sebelumnya.

Skuter ini dibekali mesin 124,8 cc satu silinder berpendingin udara yang mampu menghasilkan tenaga 6 kW atau sekitar 8 dk pada 6.500 rpm, dengan torsi puncak 10,5 Nm di 4.500 rpm.

Mesin mengusung teknologi EcoThrust Fuel Injection (ETFi) untuk efisiensi bahan bakar, serta dilengkapi fitur TVS IntelliGo yang memungkinkan mesin mati otomatis saat berhenti sejenak demi menekan konsumsi BBM dan emisi.

Soal kepraktisan, TVS Callisto 125 menawarkan bagasi super lega berkapasitas 33 liter yang mampu menampung dua helm.

Baca Juga: Dukung Mobilitas Hijau, Duta Besar Swedia Kunjungi Fasilitas Produksi TVS

TVS Callisto 125 dengan warna baru, dibanderol dengan harga Rp 22,8 juta OTR Jakarta
TVS Callisto 125 dengan warna baru, dibanderol dengan harga Rp 22,8 juta OTR Jakarta

Tangki bensin berkapasitas 5,1 liter ditempatkan di bagian depan, sehingga pengisian bahan bakar bisa dilakukan tanpa membuka jok.

Sistem kunci all-in-one juga memudahkan pengguna karena satu kunci bisa digunakan untuk kunci kontak, kunci setang, membuka tangki, dan jok.

Fitur pendukung lain seperti glove box dengan USB charger, pengait tas ganda, jok lebar dan empuk, serta panel instrumen semi-digital jadi pelengkap kepraktisan di motor ini.

TVS Callisto 125 dengan warna Mint Green dan Pinky Promise dipasarkan dengan harga Rp 22.800.000 OTR Jakarta.

Sebagai bagian dari perayaan peluncuran warna baru, TVS Indonesia memberikan promo khusus berupa cashback voucher Shopee senilai Rp 800 ribu serta special gift box untuk pembelian hingga 31 Januari 2026.

TVS Indonesia juga memberikan jaminan purna jual yang menarik, mulai dari garansi fuel injection hingga lima tahun atau 50.000 km, garansi mesin tiga tahun atau 36.000 km, serta satu tahun servis gratis.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa