GridOto.com - Situasi tegang dialami sopir dan penumpang angkot di Maluku Tenggara.
Karena mereka terjebak di tengah jembatan yang ambruk, (11/3/25) saat waktu subuh.
Jembatan yang ambruk merupakan penghubung Rumadian-Dian, kecamatan Menyeuw, Maluku Tenggara, Maluku.
Peristiwa terjadi saat sebuah angkot yang mengangkut 10 penumpang melintas di jembatan tersebut sekitar pukul 05.30 WIT.
Akibat ambruknya jembatan, mobil beserta para penumpangnya tercebur ke laut.
Beruntung, warga setempat yang menyaksikan kejadian itu segera mendatangi lokasi untuk mengevakuasi para penumpang.
"Saat mobil berada di tengah jembatan, tiba-tiba jembatan langsung ambruk," ujar Erik, salah seorang warga setempat dihubungi via telepon, dilansir dari Kompas.com.
Baca Juga: Benturan Dahsyat, Fortuner Milik Tentara Bentrok Musuh Rush di Atas Jembatan Besi Kulon Progo
Ia menambahkan saat jembatan ambruk, kondisi air laut sedang surut, sehingga proses evakuasi dapat dilakukan dengan lebih mudah.
"Kebetulan air sedang surut, jadi semua penumpang bisa segera ditolong," katanya.
Editor | : | Panji Nugraha |
KOMENTAR