Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2025

Pesanan Membludak, Suzuki Tahan Pemesanan Suzuki Jimny Nomade

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 4 Februari 2025 | 19:00 WIB
Suzuki Jimny 5 pintu resmi meluncur di Jepang sebagai Suzuki Jimny Nomade.
Suzuki
Suzuki Jimny 5 pintu resmi meluncur di Jepang sebagai Suzuki Jimny Nomade.

GridOto.com - Saking larisnya Suzuki Jimny Nomade di Jepang, Suzuki harus setop menerima pemesanan mobil baru tersebut.

Yup, Suzuki Jimny Nomade merupakan varian baru Suzuki Jimny yang belakangan ini meluncur di Jepang (30/1).

Sejatinya Suzuki Jimny 5 door dengan nama legendaris dari Vitara-Escudo, Suzuki Jimny Nomade tawarkan pengalaman Jimny dengan utilitas ekstra.

Harganya juga sangat bersahabat di Jepang, yaitu mulai dari 2.651.000 yen atau setara dengan Rp 278,5 juta (kurs 1 yen = Rp 105,09; per 4 Februari).

Tentu dengan fanbase dan dukungan konsumen yang besar, Suzuki Jimny Nomade langsung laris manis.

Suzuki Jimny Nomade Rhino Style.
Suzuki
Suzuki Jimny Nomade Rhino Style.

Baca Juga: Ubek-Ubek Aksesoris Suzuki Jimny Nomade, Cocok Nih Buat Modif

Dalam waktu kurang dari seminggu, Suzuki mampu meraup sekitar 50.000 pemesanan Suzuki Jimny Nomade.

Padahal mobilnya baru akan menyapa konsumen pada 3 April mendatang.

Dengan angka pemesanan melebihi ekspektasi dan rencana penjualan, Suzuki harus mengerem pemesanan untuk sementara waktu.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Speaker 3 Way Dianggap Lebih Bagus Buat Audio Mobil Karena Hal Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa