GridOto.com - Saking larisnya Suzuki Jimny Nomade di Jepang, Suzuki harus setop menerima pemesanan mobil baru tersebut.
Yup, Suzuki Jimny Nomade merupakan varian baru Suzuki Jimny yang belakangan ini meluncur di Jepang (30/1).
Sejatinya Suzuki Jimny 5 door dengan nama legendaris dari Vitara-Escudo, Suzuki Jimny Nomade tawarkan pengalaman Jimny dengan utilitas ekstra.
Harganya juga sangat bersahabat di Jepang, yaitu mulai dari 2.651.000 yen atau setara dengan Rp 278,5 juta (kurs 1 yen = Rp 105,09; per 4 Februari).
Tentu dengan fanbase dan dukungan konsumen yang besar, Suzuki Jimny Nomade langsung laris manis.

Baca Juga: Ubek-Ubek Aksesoris Suzuki Jimny Nomade, Cocok Nih Buat Modif
Dalam waktu kurang dari seminggu, Suzuki mampu meraup sekitar 50.000 pemesanan Suzuki Jimny Nomade.
Padahal mobilnya baru akan menyapa konsumen pada 3 April mendatang.
Dengan angka pemesanan melebihi ekspektasi dan rencana penjualan, Suzuki harus mengerem pemesanan untuk sementara waktu.
Editor | : | Trybowo Laksono |
KOMENTAR