Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kirim Pesan, Valentino Rossi Beberkan Dua Simbol yang Tampil di Livery Baru VR46 Racing Team

Rezki Alif Pambudi - Minggu, 26 Januari 2025 | 12:00 WIB
Valentino Rossi mengirim pesan di launching Pertamina Enduro VR46 Racing Team MotoGP 2025
X Valentino Rossi, VR46
Valentino Rossi mengirim pesan di launching Pertamina Enduro VR46 Racing Team MotoGP 2025

GridOto.com - Legenda MotoGP Valentino Rossi berhalangan hadir pada launching Pertamina Enduro VR46 Racing Team di Jakarta (25/1).

Namun Valentino Rossi tetap memasang telinga dan matanya untuk mengamati prosesi peluncuran timnya untuk kejuaraan dunia MotoGP 2025.

Salah satunya dengan mengirim sebuah video sambutan singkat, yang menjelaskan soal tampilan livery baru Pertamina Enduro VR46 Racing Team.

Dalam launching tersebut, terlihat jelas tim VR46 mempertahankan konsep livery tahun 2024 lalu untuk musim 2025.

Di sana ada detail tambahan di bagian fairing, yang dibuat berdasarkan permintaan dari sang owner tim kepada desainer andalannya, Aldo Drudi.

"Livery tahun ini akan mengikuti konsep sama dengan sebelumnya," ucap Rossi, dalam video yang diputar saat peluncuran tim.

"Tapi ada beberapa perubahan yang cukup spesial untukku," jelas pria yang sudah memiliki dua orang anak ini.

Detail yang dimaksud adalah logo nomor 46 yang dibuat agak transparan dengan hanya menampilkan outline-nya saja, yang kemudian ditimpa nomor masing-masing pembalapnya.

"Motornya dengan konsep kuning itu kami banget, dan tahun ini semakin kental lagi karena matahari, bulan, dan 46, jadi ini lebih spesial," jelas Rossi.

Baca Juga: Sensitif, Ini Pertanyaan Pecco Bagnaia yang Ogah Dijawab Marc Marquez

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa