GridOto.com - Penyakit dari kaca film pada mobil biasanya muncul gelembung.
Gelembung ini tidak hanya mengurangi estetika, tetapi juga dapat mengganggu pandangan pengemudi.
Menurut Monita Cherline, Promotion & Advertising Manager V-Kool Indo Lestari, munculnya gelembung pada kaca film mobil biasanya disebabkan oleh proses pemasangan yang kurang sempurna.
"Gelembung muncul karena udara atau air tidak sepenuhnya keluar saat pemasangan kaca film," sebutnya, (7/1/25) melansir Kompas.com.
"Hal ini biasanya terjadi akibat teknik aplikasi yang tidak tepat atau penggunaan alat yang kurang memadai," kata Monita.
Monita juga menjelaskan, kondisi permukaan kaca berpengaruh besar terhadap hasil pemasangan.
Jika permukaan kaca tidak benar-benar bersih sebelum pemasangan, partikel debu atau kotoran dapat terperangkap di bawah kaca film, yang kemudian memicu munculnya gelembung setelah beberapa waktu.
Baca Juga: Kaca Film Mobil Perlu Diganti Kalau Sudah Menunjukkan Gejala ini
Monita menyarankan agar pemilik mobil selalu memilih kaca film dari merek tepercaya dan memastikan pemasangan dilakukan oleh teknisi berpengalaman.
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR