Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sejarah Tim Valentino Rossi di MotoGP, Mulai dari Kelas Moto3 Sampai Jadi Penantang Gelar Kelas Tertinggi

Uje - Senin, 22 Januari 2024 | 11:02 WIB
Tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team akan segera launching tim di Italia
VR46 Racing Team
Tim Pertamina Enduro VR46 Racing Team akan segera launching tim di Italia

Selain kelas Moto3, tim milik Valentino Rossi ini mulai merambah kelas Moto2 sejak musim 2017.

Lagi-lagi ridernya adalah Pecco Bagnaia yang ditandemkan dengan Stefano Manzi untuk musim 2017.

Setelah Manzi kurang bersinar, ia digantikan oleh adik tiri dari Rossi yakni Luca Marini di musim 2018.

Pada musim tersebut Pecco Bagnaia berhasil jadi juara dunia kelas Moto2, sekaligus membawa tim milik Valentino Rossi juara pertama kalinya.

Musim 2020 juga jadi musim yang manis, karena duet Luca Marini dan Marco Bezzecchi mampu membawa tim menjadi juara dunia tim kelas Moto2.

Meskipun begitu Marini harus puas jadi runner-up, sementara Bezzecchi hanya mampu finish di posisi keempat klasemen pembalap.

Tim di kelas Moto2 ini terakhir turun pada musim 2022 lalu.

Tentunya Valentino Rossi tidak puas kalau tidak turun di kelas MotoGP.

Sejak tahun 2021 turun di kelas MotoGP, awalnya bareng esponsorama sebelum turun sendiri pada 2022
MotoGP.com
Sejak tahun 2021 turun di kelas MotoGP, awalnya bareng esponsorama sebelum turun sendiri pada 2022

Sejak musim 2021, ia memutuskan untuk membuat tim di kelas MotoGP dengan awalnya menggaet Esponsorama yang sebelumnya turun bersama Aspar.

Ridernya adalah duet Marini dan Bezzecchi yang terbukti gacor dari akademi.

Sejak musim 2022 barulah tim tersebut diakuisi secara penuh untuk Rossi dan tim VR46 secara resmi turun menggunakan nama sendiri.

Sempat digadang-gadang jadi tim satelit Yamaha, tapi Rossi tetap memilih Ducati hingga akhir musim 2024.

Musim 2023 menjadi musim terbaik dimana mereka mampu mengamankan posisi tiga klasemen tim.

Bezzecchi juga tampil cukup baik dengan menempati posisi tiga klasemen pembalap.

Nah, untuk musim 2024 ada pergantian dimana Luca Marini yang pindah ke Repsol Honda digantikan oleh Fabio Diggianantonio.

Nah, kali ini tim Gridoto.com sedang mendapat kesempatan khusus untuk meliput langsung tim milik Valentino Rossi di Italia pada 24 Januari nanti.

Jangan kelewatan berita-beritanya di gridoto.com!

Editor : Hendra

Jadwal MotoGP Prancis 2024 Akhir Pekan Ini, Jangan Sampai Kelewatan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa