Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Opsi Buat yang Kepingin Moge Terjangkau, Intip Nih Daftar Harga Big Bike Benelli Oktober 2023

Naufal Shafly - Sabtu, 7 Oktober 2023 | 14:00 WIB
Benelli 502 C dijual dengan harga Rp 160 jutaan
Harry/Gridoto.com
Benelli 502 C dijual dengan harga Rp 160 jutaan

GridOto.com - Buat sobat yang kepingin punya motor gede alias moge dengan harga terjangkau, Benelli bisa menjadi opsi.

Alasannya, Benelli memiliki kategori segmen big bike yang diisi line-up dengan mesin berkapasitas di atas 300 cc.

Selain itu, Benelli merupakan motor dengan cita rasa Italia-China dengan harga yang relatif terjangkau.

Nah pada segmen big bike ini, Benelli memiliki beberapa model yakni TNT 600, TNT 899, TNT 1130 dan Leoncino 500.

Selain itu, ada juga Benelli 502 C, TRK 502 CW, TRK 502 X, dan Imperiale 400.

Untuk nama yang dituliskan paling akhir, model tersebut adalah motor big bike Benelli yang termurah dengan banderol Rp 103.088.000 on the road (OTR) DKI Jakarta.

Model termurah berikutnya adalah Leoncino 500 dengan harga Rp 190.392.000 OTR DKI Jakarta.

Selanjutnya model termurah ketiga adalah TRK 502 dengan harga Rp 195.580.000 OTR DKI Jakarta.

Sementara, yang paling mahalnya adalah TNT 1130 dengan banderol Rp 447.603.000 OTR DKI Jakarta.

Baca Juga: Kepingin Matic Bongsor? NMAX dan Kawan-kawan Harganya Mulai Rp 23 Jutaan Bulan Ini 

Benelli Leoncino 500
Benelli
Benelli Leoncino 500

Berdasarkan pantauan tim GridOto.com, harga Benelli Big Bike belum mengalami perubahan sejak bulan lalu.

Nah buat sobat yang penasaran dengan harga Big Bike Benelli, berikut daftar harga lengkapnya per Oktober 2023:

Model Harga
TNT 600 259.591.000
TNT 899 374.568.000
TNT 1130 447.603.000
Leoncino 500 190.392.000
502 C 195.722.000
TRK 502 195.580.000
TRK 502 X 202.864.000
Imperiale 400 103.088.000

*Harga diperoleh dari tim PR Benelli Indonesia, Jumat (6/10/2023).

*Harga tidak mengikat, bisa naik atau turun sewaktu-waktu.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa