Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Muncul Lagi, Video Rangka Honda Vario 160 Kena Karat Padahal Unit Masih Plastikan

Naufal Nur Aziz Effendi - Senin, 4 September 2023 | 16:05 WIB
tangkap layar video yang menyebutkan Honda Vario 160 kena karat di bagian rangka padahal belum dipakai.
Instagram @otomotifweekly
tangkap layar video yang menyebutkan Honda Vario 160 kena karat di bagian rangka padahal belum dipakai.

GridOto.com - Kembali beredar video yang memperlihatkan rangka unit baru Honda Vario 160 kena karat.

Dari video unggahan akun Instagram @otomotifweekly pada Senin (4/9/2023) tersebut, disebutkan kalau Honda Vario 160 itu sama sekali belum dipakai.

"Halo bro, cewek gua baru ngambil Honda Vario 160 masih belum dipakai, tapi apa iya motor baru itu udah pada karatan kerangkanya ya?," ujar perekam video.

Perekam video memperlihatkan kalau unit skutik tersebut sama sekali belum dipakai, dilihat dari plastik jok yang masih terpasang dan baut-bautnya yang masih ada coretan warna-warni.

"Ini masih baru, tapi kerangkanya tuh (bagian dudukan standar samping) udah karatan dan belum dipakai," sambungnya.

Namun selain di rangka dekat standar samping, perekam video juga menunjukkan kalau juga ada titik karat di dekat segitiga depan.

"Apa emang kayak gini (rangka berkarat) apa emang gue yang norak ya?," pungkas si perekam video.

Seperti yang diketahui, Honda Vario 160 keluaran baru sudah menggunakan rangka eSAF (enhanced Smart Architecture Frame).

Belakangan ini rangka eSAF menjadi sorotan karena banyaknya video yang menyebutkan kalau rangka tersebut mudah berkarat dan keropos.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Tabloid OTOMOTIF (@otomotifweekly)

Baca Juga: Honda Vario 125 Patah Rangka Saat Angkut Semen, Banjir Komentar Netizen

Pihak PT Astra Honda Motor (AHM) sudah memberikan klarifikasi soal rangka eSAF yang keropos tersebut pada Rabu (23/8/2023) lalu.

Dalam klarifikasinya, disebutkan kalau noda di bagian las-an rangka eSAF bukan karat yang memicu rangka keropos, namun sebagai sisa proses pengelasan yang memang tidak bisa tertutup oleh cat.

"Bercak kuning yang terdapat pada las-lasan di rangka eSAF merupakan silikat (Silicate). Lapisan Silikat itu bukan karat, lapisan itu justru melapisi frame supaya enggak terjadi oksidasi," ujar Subhan, Technical Service Manager AHM.

Editor : Dida Argadea
Sumber : Instagram @otomotifweekly

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa