Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tombol Lengket Pada Interior Mobil Bisa Terjadi, Begini Solusinya Bro!

Angga Raditya - Kamis, 3 Agustus 2023 | 11:00 WIB
Ilustrasi. Tomboi lengket pada interior mobil karena cat bereaksi dengan keringat.
Ilustrasi. Tomboi lengket pada interior mobil karena cat bereaksi dengan keringat.

GridOto.com - Tombol lengket pada interior mobil bisa terjadi, begini solusinya bro!

Panel interior lengket bisa karena material dari pabriknya, tak terkecuali tombol-tombolnya.

"Terutama yang tahun 2006-2012 an di mobil-mobil Eropa seperti BMW dan Mercedes-Benz," jelas Iman Rahmawan dari gerai restorasi interior Deltri Garage, Panglima Polim, Jakarta Selatan.

Penyebabnya, "Karena material cat yang digunakan tidak dilindungi lapisan tambahan," tambah Iman, sapaannya.

Keringat bereaksi dengan bahan cat tombol interior, bikin lengket.
Keringat bereaksi dengan bahan cat tombol interior, bikin lengket.

Baca Juga: Selain Bersihin Dashboard, Tisu Ini Diklaim Bisa Cegah Interior Pudar

Alhasil catnya jadi oksidasi dan mulai memisah, "Jadi enggak nempel lagi ke material plastiknya," sambung Iman.

Apalagi jika kesentuh dengan keringat, maka material cat tadi akan menjadi lebih lengket

"Karena kimia cat bereaksi dengan keringat manusia sehingga membuat lebih lengket," jelas Iman.

Solusinya agar tidak mudah ngeletek, "Harus dihapus dulu cat lamanya, dikerok sampai tinggal plastiknya," timpal Rudy dari gerai restorasi interior Auto Trend, Kemanggisan, Jakarta Barat.

Editor : Dwi Wahyu R.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa