Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Status Mercy GLA Anak Polisi Penabrak Pelajar Pajak Progresif Ke-5, Kini Sudah Diblokir

Hendra - Senin, 3 April 2023 | 13:39 WIB
Ilustrasi kecelakaan kendaraan bermotor
Dallascaraccidentlawyers.net
Ilustrasi kecelakaan kendaraan bermotor

GridOto.com- Mercedes-Benz GLA 200 A/T tahun 2016 yang dikemudikan MM, ternyata dalam status diblokir.

Hal ini terlihat dalam situs Bapenda Jawa Barat per tanggal 4 April 2023.

Sebelumnya, diketahui Mercy bernomor polisi D 1127 DQ menabrak seorang pelajar berinisial MSA (18) di Pasar Minggu, Jakarta Selatan.

MSA meninggal dunia di tempat kejadian pada Minggu 12 Maret 2023 dini hari pukul 02.20 WIB lalu.

Saat kejadian korban diboncengkan temannya, SBA menggunakan skutik Honda Vario berpelat nomor B 4454 SRT.

Dari data Bapenda itu, Mercy GLA 200 berwarna hitam ini buatan tahun 2016.

Pajak untuk SUV bikinin Jerman ini lumayan mahal, yakni di angka Rp 21 juta lebih.

Harga mahal ini disebabkan dalam status kepemilikan Mercy GLA ini merupakan kendaraan ke-5. 

Apabila sebagai kendaraan pertama, mobil yang nilai jual kendaraan bermotor atau NJKB sebesar Rp 502.000.000, maka pajak yang dibayarkan sekitar Rp 10 juta. 

Baca Juga: Mercy GLA 200 AMG Line Asyik Dikendarai, Bagaimana Performanya?

Mobil berkapasitas 1.332 cc ini memiliki konfigurasi mesin segaris dengan 4 silinder. 

Data pajak kendaraan penabrak pelajar yang tewas
Bapenda
Data pajak kendaraan penabrak pelajar yang tewas

Saat ini Mercedes-Benz Indonesia menjual tipe GLA 200 AMG Line dengan harga jual Rp 900 juta dalam kondisi off the road. 

Untuk tipe terbarunyaYakni versi AMG Line GridOto pernah melakukan tes drive.

Mengusung mesin 4 silinder segaris kapasitas 1.595 cc turbo, tenaga yang dihasilkan bisa mencapai 156 dk pada 5.300 rpm dan torsi 250 Nm pada putaran 1.250-4.000 rpm.

Mesin tersebut dikombinasikan dengan transmisi 7G-TRONIC 7 percepatan yang disalurkan ke roda depan (FWD).

Hasilnya, meski klaimnya bisa mencapai 8,4 detik untuk akselerasi dari 0-100 km/jam, tapi catatan terbaik kami hanya bisa di angka 9 detik.

Sementara konsumsi bahan bakarnya tergolong efisien dengan hasil 10,4 km/l di rute Dalam Kota dan 15,1 km/l pada rute Tol.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa