Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tekanan Ban Motor yang Diisi Nitrogen Harus Dicek Berkala? Ini Saran Mekanik

Isal - Jumat, 24 Maret 2023 | 08:40 WIB
Ilustrasi mengukur tekanan angin ban
Farhan
Ilustrasi mengukur tekanan angin ban

GridOto.com - Masih perlukan tekanan ban motor yang diisi nitrogen diperiksa atau dicek secara berkala?

Pasalnya, ban motor yang diisi nitrogen diklaim lebih stabil dibandingkan tekanan ban yang diisi angin biasa.

Lalu apakah ban motor yang diisi nitrogen tetap disarankan buat diperiksa secara berkala seperti ban yang diisi angin biasa?

Endro Sutarno, People and Technical Development SiTepat Digital Motoshop kasih penjelasan mengenai jadwal pemeriksaan tekanan ban motor yang diisi dengan nitrogen.

Baca Juga: Awas! Enggak Semua Ban Motor Vulkanisir Bisa Ditambal Saat Bocor

"Sebenarnya jika tidak ada kebocoran, pengecekan tekanan angin dilakukan setiap sebulan sekali tidak masalah," ucap Endro saat ditemui GridOto pada Kamis lalu (16/03/2023).

Menurut Endro, tekanan ban motor yang diisi dengan nitrogen lebih stabil dan awet jika dibandingkan dengan ban yang diisi dengan angin biasa.

Ilustrasi mengisi nitrogen di ban motor
Wisnu/GridOto.com
Ilustrasi mengisi nitrogen di ban motor

"Kalau tekanan angin berkurang banyak biasanya ada kebocoran pada ban motor," jelas Endro.

"Jika habisnya tekanan angin ban tiba-tiba tapi tida ada tanda kebocoran pada umumnya, bisa jadi ada kebocoran halus," tambahnya saat ditemui di Jalan Caman Raya No.117, Jatibening, Bekasi, Jawa Barat.

Baca Juga: Belum Banyak yang Tahu, Ini Alasannya Ban Motor Trail Tidak Tubeless

Ada beberapa penyebab bocor halus pada ban motor.

"Bisa dari pentil bannya yang sudah rusak atau dinding ban motor yang bocor," tutupnya.

Jadi, selama tidak ada kebocoran cukup periksa tekanan angin ban motor yang diisi nitrogen satu bulan sekali.

Namun jika tekanan angin ban yang diisi nitrogen cepat berkurang, bisa jadi ada kebocoran di ban motor kalian.

Tertarik Mobil Bekas Peugeot 207 Hatchback, Waspada Bagian Transmisi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa