Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Jeep Rubicon 4-Door, Kendaraan Rp 2,3 Miliar Cocok untuk Pj Gubernur dan Ketua DPRD DKI Jakarta

Hendra - Jumat, 3 Maret 2023 | 07:37 WIB
Jeep Wrangler Rubicon MY 2023 dual top harga sekitar Rp 2,3 miliar pas untuk Pj Gubernur dan Ketua DPRD DKI Jakarta
DAS Motor Indonesia
Jeep Wrangler Rubicon MY 2023 dual top harga sekitar Rp 2,3 miliar pas untuk Pj Gubernur dan Ketua DPRD DKI Jakarta

GridOto.com- Pj Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartno dan Ketua DPRD DKI Prasetyo Edi Marsudi mendapatkan jatah pengadaan kendaraan dinas operasional.

Dalam Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan Lembaga Kebijakan Pengadaan Barang dan Jasa (Sirup LKPP) disebutkan belanja modal kendaraan dinas.

Pada Sirup LKPP ditulis satu unit mobil, kapasitas 4.200 cc.

Paket pengadaan Jeep kepala daerah dan ketua dewan di DKI Jakarta ini dibuat secara terpisah, termasuk pemilihan belanja.

Pengadaan Jeep untuk Heru dilakukan dengan sistem tender, sementara Prasetyo melalui e-purchasing.

Volume pekerjaan 1 unit. Uraian pekerjaan pengadaan kendaraan dinas bermotor perseorangan Ketua Dewan.

Dengan kisaran harga Rp 2,3 Miliar masing-masing, kira-kira Jeep tipe apa yang pas untuk mereka berdua?

Fedy Dwi Parileksono, Senior Manager Public Relation, Media Communications and Product Sales Training PT DAS Indonesia Motor, distributor Jeep mengatakan saat ini pihaknya menjual beberapa tipe Jeep. 

Untuk pasaran Indonesia Jeep Wrangler memiliki beberapa tipe. 

Ada Jeep tipe Sahara 4 Door, Wrangler Rubicon 2 Door, Wrangler Rubicon 4 Door dan Gladiator.

Jeep Wrangler Rubicon dan Rubicon Gladiator
DAS Motor Indonesia
Jeep Wrangler Rubicon dan Rubicon Gladiator

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa