Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

BMW iX5 Hydrogen Menyapa, Ini Perbandingan Tenaga Lawan Toyota Mirai

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 28 Februari 2023 | 20:51 WIB
BMW iX5 Hydrogen akan digunakan untuk mendemonstrasikan teknologi hidrogen BMW.
BMW AG
BMW iX5 Hydrogen akan digunakan untuk mendemonstrasikan teknologi hidrogen BMW.

GridOto.com - BMW resmi meluncurkan unit pertama mobil baru listrik BMW iX5 Hydrogen di Eropa pada Senin (27/2).

BMW iX5 Hydrogen dihadirkan sebagai model demonstrasi teknologi hidrogen yang dikembangkan oleh BMW Group.

Menariknya, di dalam teknologi hidrogen mobil listrik BMW iX5 Hydrogen itu masih ada andil Toyota.

Dalam rilisnya, BMW menyebut mengambil fuel cell hidrogen secara individual dari kerjasama bersama Toyota.

Seperti yang telah diketahui sebelumnya, Toyota memiliki mobil hidrogen di dalam lineup-nya yaitu Toyota Mirai.

Toyota Mirai di Toyota Technical Center saat akan melakukan perjalanan rekor.
Toyota North America
Toyota Mirai di Toyota Technical Center saat akan melakukan perjalanan rekor.

Baca Juga: Mengintip Mobil Baru Hyundai Nexo Spek Jepang, Mirai Harus Waspada?

Lantas seperti apa perbandingan tenaga fuel cell dan motor listrik antara BMW iX5 Hydrogen dengan Toyota Mirai?

Mulai dari fuel cell, BMW iX5 Hydrogen dibekali fuel cell yang mampu mengeluarkan output sebesar 125 kW atau 167 dk.

Toyota Mirai juga memiliki fuel cell yang outputnya tidak jauh berbeda dari BMW iX5 Hydrogen yaitu 128 kW atau 171 dk.

Fuel cell BMW iX5 Hydrogen maupun Toyota Mirai bertugas sebagai generator listrik untuk motor penggerak.

Membahas motor penggerak, Toyota Mirai dan BMW iX5 Hydrogen sama-sama memiliki motor listrik penggerak roda belakang.

BMW iX5 Hydrogen.
BMW
BMW iX5 Hydrogen.

Baca Juga: Toyota Turun Balap di Thailand, Langsung Bawa Dua Teknologi Ini

Mirai memiliki motor berkode 3KM yang mampu mengeluarkan output tenaga 134 kW atau 180 dk dan torsi 300 Nm.

Di sisi lain, BMW iX5 Hydrogen mendapatkan motor listrik dari BMW eDrive generasi lima yang mampu menghasilkan tenaga 395 dk.

Dari segi performa, tentu saja BMW iX5 Hydrogen memiliki motor yang lebih potensial performanya kalau dibandingkan Mirai.

Namun kalau dari jarak tempuh, Mirai diklaim bisa menempuh jarak 650 kilometer sedangkan iX5 Hydrogen hanya 504 kilometer.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa