Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kejuaraan Dunia Superbike (WorldSBK 2023)

Tim Kawasaki Puccetti Racing Diluncurkan, Tom Sykes Enggak Sabar Balapan di Australia

Fendi - Rabu, 8 Februari 2023 | 23:20 WIB
Tom Sykes kembali menggeber Kawasaki ketika balapan untuk tim Kawasaki Puccetti Racing di kejuaraan dunia Superbike atau WorldSBK 2023
WorldSBK
Tom Sykes kembali menggeber Kawasaki ketika balapan untuk tim Kawasaki Puccetti Racing di kejuaraan dunia Superbike atau WorldSBK 2023

Tim Kawasaki Puccetti Racing yang boleh dibilang tim satelit Kawasaki ini, memperkenalkan diri untuk di WorldSBK 2023 pada hari Senin (6/2/2023) di Italia.

Saat peluncuran itu, Sykes mengaku senang bertemu sponsor.

“Saya mengerti bahwa mereka sangat dekat dengan kami dan mengikuti kami dengan penuh semangat,” kata Tom Sykes, dilansir GridOto dari laman resmi WorldSBK.

“Pada tes musim dingin, tujuan pertama saya adalah beradaptasi dan mengenal tim,” lanjut pemakai nomor 66 itu.

“Tujuan tercapai, karena saya merasa sangat nyaman dengan mereka, dan juga karena alasan ini tes berjalan dengan baik,” jelasnya.

Baca Juga: Alvaro Bautista Saingin Lap Time Pembalap MotoGP Pada Tes Pramusim WorldSBK 2023 di Sirkuit Portimao

Pembalap berusia 37 tahun ini bilang masih ada beberapa pekerjaan yang harus dilakukan, tetapi sudah siap untuk menjalani musim yang baik.

“Saya menantikan putaran pertama Philip Island dengan percaya diri,” pungkasnya.

Putaran pertama WorldSBK 2023 akan berlangsung di Sirkuit Philip Island, Australia, 24-26 Februari mendatang.

Editor : Fendi
Sumber : worldsbk.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa