Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Hummer H3 Bikin Melongo, Kelihatan Standar Tapi Bermesin 1GD Fortuner

Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 3 Januari 2023 | 19:38 WIB
Modifikasi Hummer H3 ini sudah engine swap pakai mesin 1GD Toyota Fortuner
Youtube/RodzingThailand
Modifikasi Hummer H3 ini sudah engine swap pakai mesin 1GD Toyota Fortuner

GridOto.com - Proses engine swap pada modifikasi mobil umumnya akan menggunakan mesin yang berkapasitas lebih besar.

Tapi lain cerita dengan pemilik Hummer H3 asal Thailand ini yang pilih pendekatan berbeda dan terbilang cukup anti-mainstream.

Bagaimana tidak, begitu mengintip jeroan kap mesin SUV tangguh asal Amerika Serikat ini maka langsung terhirup cita rasa Jepang.

Bukan mesin buas seperti 2JZ-GTE Supra Mk4 atau RB26DETT GT-R R34, melainkan unit berkode 1GD-FTV milik Toyota Fortuner.

Baca Juga: Dari Toyota Alphard hingga Hummer Lenyap, 11 Mobil Jessica Iskandar Digondol Komisaris Triip.id

Mesin 1GD Toyota Fortuner mendekap di kap modifikasi Hummer H3
Youtube/RodzingThailand
Mesin 1GD Toyota Fortuner mendekap di kap modifikasi Hummer H3

Yups, mesin diesel berkapasitas 2.755 cc 4-silinder turbo ini dipilih untuk menggantikan unit LLR 3.700 cc bawaan Hummer H3.

Padahal mesin buatan General Motors tersebut mampu memproduksi tenaga 239 dk, sedangkan torsi menyentuh angka 327 Nm.

Kendati demikian, jantung pacu H3 ini terkenal dengan gas buang yang sangat kotor dan juga konsumsi BBM-nya begitu boros.

Mesin 1GD Toyota Fortuner mendekap di kap modifikasi Hummer H3
Youtube/RodzingThailand
Mesin 1GD Toyota Fortuner mendekap di kap modifikasi Hummer H3

Mungkin faktor inilah yang menjadi alasan owner Hummer H3 tersebut untuk transpalasi jantung pacu pakai mesin Toyota Fortuner.

Tentu saja soal tenaga, mesin 1GD-FTV ini dapat merilis 203,9 dk pada 3.000-4.000 rpm dan torsi 499,1 Nm pada 1.600-2.800 rpm.

Kemudian mesin diesel tersebut dikombinasikan transmisi bawaan H3, yaitu otomatis 4-percepatan Hydra-Matic 4L60-E.

Baca Juga: Hummer H2 Dub Style, Bodi Dual Tone, Pasang Pelek Blink-blink 30 Inci

Modifikasi Hummer H3 bermesin Fortuner pasang ban BFGoodrich A/T ukuran LT285/75 R16
Youtube/RodzingThailand
Modifikasi Hummer H3 bermesin Fortuner pasang ban BFGoodrich A/T ukuran LT285/75 R16

Di luar modifikasi dapur pacu, Hummer H3 ini tetap setia dengan desain bodi, kemasan interior, dan setup kaki-kaki bawaan pabrik.

Hanya saja alas karet yang membalut pelek sudah diganti pakai ban BFGoodrich A/T ukuran LT285/75 R16. Berikut videonya!

Efek Tetanggaan Modifikasi Mitsubishi Pajero Sport Jadi Kompakan

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa