Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lebih dari 600 Ribu Kendaraan Sudah Tinggalkan Jabotabek Jelang Libur Nataru 2023 Melalui Tol

Muhammad Rizqi Pradana - Kamis, 22 Desember 2022 | 15:45 WIB
Jabotabek lebih sepi, sudah ada lebih dari 600 ribu kendaraan yang meninggalkan via tol jelang libur Nataru 2023, paling banyak lewat gerbang tol ini.
Dok. PT Jasa Marga (Persero)
Jabotabek lebih sepi, sudah ada lebih dari 600 ribu kendaraan yang meninggalkan via tol jelang libur Nataru 2023, paling banyak lewat gerbang tol ini.

Kemudian lalu lintas yang meninggalkan Jabotabek menuju arah Merak melalui GT Cikupa sebanyak 194.405 kendaraan, meningkat 4,71 persen dari lalin normal.

Baca Juga: Pengguna Jalan Tol Wajib Tahu Ada Tiga Tipe Rest Area, Simak Nih Perbedaan Fasilitasnya

Sementara itu, jumlah kendaraan yang meninggalkan Jabotabek menuju Puncak melalui GT Ciawi Jalan Tol Jagorawi sebanyak 136.119 kendaraan.

"Angka tersebut merupakan kenaikan sebesar 11,51 persen dari lalin normal," tutur Lisye lagi.

Lebih lanjut, Lisye mengimbau para pengguna jalan untuk mengantisipasi perjalanan sebelum memasuki tol dan mematuhi protokol kesehatan saat berada di rest area.

Juga untuk memastikan bahwa BBM dan saldo uang elektronik cukup, tetap mematuhi rambu-rambu dan arahan petugas, serta istirahat jika lelah berkendara.

"Informasi lalu lintas terkini dan permintaan pelayanan lalu lintas jalan tol dapat diakses melalui One Call Center 24 Jam Jasa Marga di nomor 14080, Twitter @PTJASAMARGA serta aplikasi Travoy untuk pengguna iOS dan Android," pungkasnya.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa