Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Mobil Baru 2022

AYC, Fitur Mobil Reli yang Membuat Xpander Cross Bisa Menikung Lebih Pasti

Trybowo Laksono - Rabu, 14 Desember 2022 | 09:50 WIB
Mitsubishi Xpander Cross Premium Package CVT 2022
Trybowo Laksono
Mitsubishi Xpander Cross Premium Package CVT 2022

GridOto.com - Setelah diluncurkan pertama kali pada gelaran GAIKINDO Indonesia International Auto Show 2022 (GIIAS) lalu, akhirnya kami menguji lengkap Mitsubishi Xpander Cross 2022.

Unit yang kami tes ini adalah Mitsubishi Xpander Cross Premium Package CVT yang artinya merupakan varian tertinggi.

Salah satu ubahan yang positif meningkatkan value-nya adalah kehadiran fitur Active Yaw Control (AYC).

AYC meningkatkan nilai keselamatan karena mampu membuat pengendalian Mitsubishi Xpander Cross lebih baik saat menikung.

Memanfaatkan sistem pengereman, AYC bisa aktif secara otomatis untuk membantu pengemudi mengontrol manuver mobil.

Misalnya saat hendak menikung ke kanan dengan kecepatan tinggi, maka rem roda depan kanan diaktifkan secara lembut oleh komputer untuk meminimalisir potensi understeer.

Hasilnya, fitur yang berasal dari mobil sport legendaris Mitsubishi, Lancer Evolution ini membuat Xpander Cross lebih terkendali bahkan di kecepatan tinggi sekali pun.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa