Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Toyota Kijang Super Tampil Klimis Modal Pelek Mercy dan Repaint

Aditya Pradifta - Kamis, 3 November 2022 | 21:13 WIB
Modifikasi Toyota Kijang Super terasa lebih segar dan muda
Aditya Pradifta
Modifikasi Toyota Kijang Super terasa lebih segar dan muda

GridOto.com - Modifikasi Toyota Kijang Super tampil klimis modal pelek Mercy dan repaint

Modifikasi Toyota Kijang Super jadi tampil lebih segar cuma modal pelek Mercy dan kelir ulang.

Harus diakui, dua hal tersebut memang paling menonjol secara visual dari modifikasi yang dikerjakan di eksterior.

Aslinya, LMPV ini merupakan Toyota Kijang Super kelahiran 1991 tipe Kijang KF 40 short.

Terlihat simpel tapi Toyota Kijang ini asik dipandang
Aditya Pradifta
Terlihat simpel tapi Toyota Kijang ini asik dipandang
Versi ini terbilang cukup massal pada masanya karena memang digemari baik segi akomodasi maupun kebandelan jantung pacunya.

Soalnya ada perbedaan terutama pada akses masuk penumpang ke kabin tengah yang kini disediakan satu unit pintu di sisi kiri tengah.

Pada versi 1980-an akhir Kijang Super hanya disediakan dua unit pintu di depan dan satu pintu bagasi. Secara jumlah dan keunikan, tipe ini dinilai jauh lebih langka.

Warna Kijang Super lebih segar dengan laburan biru metallic
Aditya Pradifta
Warna Kijang Super lebih segar dengan laburan biru metallic
Kembali lagi soal modifikasi yang dikerjakan pada Toyota Kijang Super lansiran 1991 ini. Laburan warna jelas tak lagi standard.

Apalagi kini warna biru yang disiram pada bodi Kijang Super ini tampak jauh lebih mengkilap seperti diberi sentuhan khas warna metallic.

Retractable spion All New Rush dicangkok pada Toyota Kijang Super
Aditya Pradifta
Retractable spion All New Rush dicangkok pada Toyota Kijang Super
Beberapa penyegaran lain juga tampak terjadi di eksterior, seperti warna doff pada bumper hingga over fender yang tidak lagi kusam akibat termakan umur.

Bahkan sentuhan modern pun sengaja disematkan, paling kentara tentu saja pada spion.

Tombol retract spion di belakang setir
Aditya Pradifta
Tombol retract spion di belakang setir
Seperti yang kita ketahui, hanya ada beberapa mobil keluaran 1990-an yang telah dibekali retractable side mirror, namun tidak pada Toyota Kijang Super.

Kini spion yang digunakan boleh dibilang menyesuaikan jaman dengan spion retractable, dicomot dari Toyota All New Rush.

Colok pelek Mercy ring 16 inci dibalut ban Bridgestone
Aditya Pradifta
Colok pelek Mercy ring 16 inci dibalut ban Bridgestone
Tak hanya jadi pajangan, spion ini tentu saja berfungsi normal, apalagi dengan adanya retractable switch di belakang setir.

Bergeser ke kaki-kaki, rasanya memang bukan hal baru bagi keluarga Toyota Kijang untuk menggunakan pelek Mercedes-Benz.

Tampilan belakang Toyota Kijang Super
Aditya Pradifta
Tampilan belakang Toyota Kijang Super
Gaya ini bisa dibilang yang paling populer pada medio 2000 - 2010 di beberapa wilayah di Jakarta.

Untuk spesifikasinya, pelek Mercedes-Benz ini punya ukuran ring 16 inci dan tuntas dibalut ban Bridgestone berukuran 205/55 R16.

Data Modifikasi

Toyota Kijang Super
Tipe: Kijang KF 40 Short
Tahun: 1991

Pelek Mercedes-Benz ring 16 inci
Ban Bridgestone 205/55 R16
Full body repaint biru metallic
Spion retractable Toyota All New Rush
Retractable switch

Saat Honda PCX 160 Kebelet Racy Terinspirasi RC213V, Buntutnya Seksi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa