Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Terjang Hujan Lebat, Pasangan Kakek Nenek Berujung Kecelakaan, Motor Terjun ke Jurang Sedalam 50 Meter

Dida Argadea - Selasa, 25 Oktober 2022 | 17:05 WIB
Kondisi motor yang terperosok ke jurang sedalam 50 meter
Istimewa/TribunJogja
Kondisi motor yang terperosok ke jurang sedalam 50 meter

GridOto.com - Kecelakaan tunggal melibatkan pasangan suami istri bersama motor skutiknya terjadi di Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, Senin (24/10/2022).

Akibat kecelakaan tunggal yang terjadi di Jalan Desa Tlogoguwo, Kecamatan Kaligesing itu, satu orang meninggal dunia.

Pasalnya, skutik diduga Honda Vario 150 yang terlihat dari bentuk bodi dan model peleknya, yang dikendarai pasangan Sabarudin (63), dan Karimah (54), meluncur dan terjun dari atas jurang setinggi puluhan meter.

"Kronologi kejadian bermula saat pasutri berboncengan mengendarai motor matic yang melaju dari arah Desa Tlogoguwo," buka Kanit Gakkum, Iptu Eko Rosdianto, dikutip dari TribunJogja.com.

"Mereka menuruni jalan turunan, sesampainya di tikungan Dusun Pangertenggah, korban diduga kurang berhati-hati sehingga terperosok masuk ke jurang sedalam 50 meter," imbuhnya.

Usai terjadi kecelakaan, warga sekitar langsung membantu evakuasi korban.

Sabarudin mengalami luka-luka di bagian wajah, lalu langsung dibawa ke RSUD Dr Tjitrowardojo Kabupaten Purworejo.

Sementara itu sang istri Karimah nyawanya tak tertolong karena mengalami luka di bagian kepala.

Sebagai tambahan informasi, saat kejadian yakni sekitar pukul 15.00 waktu setempat, diketahui tengah terjadi hujan lebat di sekitar lokasi.

Baca Juga: Seruduk Truk Tronton di Tol Solo-Ngawi, Tiga Nyawa Penumpang Toyota Vios Melayang

Editor : Dida Argadea
Sumber : TribunJogja.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa