Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Gunakan VW Beetle dan VW Combi, Tim Balap Drag Race Jakarta Storm Speed Diresmikan

Wisnu Andebar - Sabtu, 22 Oktober 2022 | 20:30 WIB
Jakarta Storm Speed (JS) Racing Team diresmikan di Sentul, Bogor
Wisnu/GridOto.com
Jakarta Storm Speed (JS) Racing Team diresmikan di Sentul, Bogor

GridOto.com - Jakarta Storm Speed (JS) Racing Team meresmikan diri sebagai tim balap lintasan lurus alias drag race di Sentul, Bogor pada hari ini Sabtu (22/10/2022).

Berbarengan dengan itu, JS Racing Team sekaligus ambil bagian dalam kompetisi Drag Race Series VW 2022 yang digelar oleh Volkswagen Van Club (VVC) mulai 22-23 Oktober 2022 di sirkuit non-permanen Adhi City, Sentul.

Adi Yunadi, selaku Founder JS Racing Team mengatakan, terbentuknya tim balap drag race dengan mobil VW Beetle dan VW Combi ini merupakan langkah awal dalam berkiprah di dunia balap.

"Kami berharap JS Racing Team akan selalu menjunjung safety first, fair play, dan solid team," ujar Adi saat berada di Sentul, Sabtu (22/10/2022).

Ia melanjutkan, JS Racing Team ke depan akan terus berinovasi, utamanya dalam memberikan torehan dalam dunia balap, pariwisata, teknologi dan ekonomi kreatif khususnya bagi anak muda di Indonesia.

"Kami sudah mempersiapkan beberapa acara seru pada pengujung 2022 ini, untuk 2023 rencananya akan menggelar seri balapan yang harapannya semakin menghangatkan peta persaingan balap di Indonesia," papar Adi yang pernah mengadakan acara Drag Race Pertama di Indonesia pada Maret 1989 silam.

Adapun dalam gelaran Drag Race Series VW 2022 yang bertajuk Go and Fast ini, JS Racing Team menurunkan formasi terbarunya yang terdiri dari empat starter.

Tiga di antaranya menggunakan VW Beetle masing-masing lansiran 1961, 1964, 1974, serta satu unit VW Combi keluaran 1971.

Sebagai informasi, ajang drag race VW Go and Fast memiliki beberapa kelas yang tidak hanya bisa diikuti oleh VW, melainkan juga mobil pabrikan lain serta motor.

Khusus untuk mobil VW, tersedia kelas FFA, VW Single/Two/Four Barrel, VW Water Cooled, serta VW Rookie/Pemula.

Baca Juga: Ajang Drag Race VW Go and Fast Garapan Komunitas Rasa Kejurnas, Terbuka untuk Mobil Merek Lain dan Motor, Segini Biaya Daftarnya

Sementara untuk mobil non-VW, tersedia kelas FFA, Minibus 1.300 cc (3 baris), City Car 1.300 (2 baris), serta kelas bracket 9/10/11/12/13 detik.

Khusus untuk motor hanya tersedia kelas bracket time yaitu bracket 8,9, dan 10 detik.

Kemudian terkait regulasi balap drag race ini akan mengacu pada ketentuan balap yang dikeluarkan oleh Ikatan Motor Indonesia (IMI).

"Untuk regulasi kami mengacu pada ketentuan IMI 2022, seperti harus ada Kartu Izin Start (KIS), Racingsuit, rollbar (untuk kelas tertentu), Alat Pemadam Api Ringan (APAR), helm standar SNI, dan sebagainya," tambah Ketua Pelaksana VVC Go and Fast, Harvyanto.

Editor : Dida Argadea

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa