Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Moto Guzzi V85 TT Gaya Scrambler, Tampilan Gagah Meski Tangkinya Aneh

Fedrick Wahyu - Rabu, 12 Oktober 2022 | 16:27 WIB
Moto Guzzi V85 TT bergaya scrambler garapan LM Creations
Dominique Posthuma
Moto Guzzi V85 TT bergaya scrambler garapan LM Creations

Hal tersebut sengaja dibuat karena tangkinya sudah dibuatkan baru dan posisinya berada di bawah jok yang unik tersebut.

Subframe sudah dirombak dan dipasangi jok kustom
Dominique Posthuma
Subframe sudah dirombak dan dipasangi jok kustom

Dengan kosongnya bagian depan, Luuc membuat tangki palsu untuk mengisi ruang kosong di bagian belakang kokpit.

Dia membuat cover yang didesain berlubang yang diberi tambahan aksen potongan kayu walnut dan oak.

Tangki palsu dengan aksen kayu dipasang pada Moto Guzzi V85 TT ini
Dominique Posthuma
Tangki palsu dengan aksen kayu dipasang pada Moto Guzzi V85 TT ini

Untuk bagian kokpit, diisi setang baru yang dilengkapi speedometer Motogadget dan headlamp LED dengan cover hasil 3D printing.

Tidak lupa dibuatkan sepatbor depan 3D print yang punya desain cukup unik karena tanpa moncong depan.

Sektor mesin juga diberi ubahan ringan
Dominique Posthuma
Sektor mesin juga diberi ubahan ringan

Pindah ke bagian dapur pacu, tidak banyak ubahan yang diberikan pada Moto Guzzi V85 TT ini.

Hanya ada pemakaian exhaust system Akrapovic yang dimodifikasi khusus untuk motor ini dan belly pan.

Terakhir sebagai finishing, kelir hitam dibalurkan ke hampir semua bagian motor dengan aksen putih di sepatbor dan belly pan.

Moto Guzzi V85 TT scrambler yang super keren
Dominique Posthuma
Moto Guzzi V85 TT scrambler yang super keren

Hasilnya, Moto Guzzi V85 TT ini berubah menjadi scrambler yang tampil sangar dan keren berkat sentuhan LM Creations.

Baca Juga: Moto Guzzi V7 IV Stone Scrambler Kreasi Gearhead Monkey Mejeng Gagah di Kustomfest 2022

Baca Juga: Moto Guzzi V7 III Jadi Scrambler, Bodi Dibuat Dengan Teknologi Modern

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa