Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GIIAS 2022

Suzuki Umbar Promo di GIIAS 2022, Beli Suku Cadang dan Aksesori Ada Diskon Hingga Hadiah Langsung

Wisnu Andebar - Kamis, 18 Agustus 2022 | 08:55 WIB
Suzuki umbar promo suku cadang dan aksesori di GIIAS 2022
SIS
Suzuki umbar promo suku cadang dan aksesori di GIIAS 2022

GridOto.com - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) turut meramaikan pameran GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS 2022), dengan menghadirkan suku cadang dan aksesori asli. 

Menariknya, selama GIIAS 2022 yang berlangsung mulai 11 hingga 21 Agustus mendatang, Suzuki tawarkan beragam promo menarik bagi pengunjung.
 
Christiana Yuwantie, Sparepart Dept. Head SIS mengatakan, bahwa pihaknya akan terus meningkatkan penjualan suku cadang melalui berbagai kanal, salah satunya program promosi di GIIAS 2022.

"Hal ini kami lakukan untuk mengakomodasi tingginya permintaan suku cadang asli Suzuki dari para konsumen,” kata Christiana dalam keterangan resminya belum lama ini.

Adapun promo yang diberikan selama GIIAS 2022 meliputi potongan harga sebesar 25 persen untuk setiap pembelian Suzuki Genuine Parts (SGP), Suzuki Genuine Accessories (SGA), dan oli ECSTAR.

Kemudian ada tambahan potongan harga sebesar lima persen untuk pembelian melalui aplikasi MySuzuki.

Bagi pengunjung yang melakukan pembelian minimal Rp 500 ribu akan mendapat hadiah langsung dan voucher belanja senilai Rp 50 ribu.

Sedangkan untuk pembelian minimal Rp juta, konsumen akan mendapatkan E-Money ECSTAR senilai Rp 100 ribu selama persediaan masih ada.

Sekadar informasi, penjualan suku cadang Suzuki semester satu 2022 mengalami peningkatan yang cukup signifikan apabila dibandingkan dengan periode yang sama tahun lalu, yaitu sebesar 10,4 persen.

Baca Juga: Khusus di GIIAS 2022, Beli Suzuki S-Presso Dapat Diskon Jutaan Rupiah, Pantang Inden Panjang

Peningkatan penjualan suku cadang ini didominasi oleh pembelian di dealer Suzuki.

Dalam upaya untuk terus meningkatkan tren positif tersebut, Suzuki membangun depo suku cadang di Surabaya untuk memenuhi kebutuhan stok di wilayah Indonesia Timur.

Editor : Hendra

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa