Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 2022

Kasih Tanggapan Resmi, Lewis Hamilton Sebut Perkataan Rasis Nelson Piquet Sr. Terhadapnya 'Ketinggalan Zaman'

Muhammad Rizqi Pradana - Selasa, 28 Juni 2022 | 21:52 WIB
Lewis Hamilton telah mengeluarkan pernyataan resmi terhadap perkataan rasis yang ditujukan terhadapnya oleh Nelson Piquet Sr.
Twitter/CrowdStrike
Lewis Hamilton telah mengeluarkan pernyataan resmi terhadap perkataan rasis yang ditujukan terhadapnya oleh Nelson Piquet Sr.

GridOto.com - Lewis Hamilton telah mengeluarkan pernyataan resmi, terhadap perkataan rasis yang ditujukan terhadapnya oleh Nelson Piquet Sr.

Perkataan rasis tersebut, diketahui berasal dari cuplikan wawancara berbahasa Portugis antara Nelson Piquet Sr. dengan channel Motorsport Talk yang dilakukan pada 2021 lalu.

Ketika ditanya mengenai insiden di F1 Inggris 2021 antara Max Verstappen dan Lewis Hamilton, Nelson Piquet Sr. menggunakan kata 'Neguinho' untuk merujuk kepada Hamilton.

Adapun yang menjadi masalah, 'Neguinho' secara harafiah bisa diartikan menjadi 'orang kulit hitam kecil' dalam bahasa Portugis.

Meskipun, kata tersebut juga merupakan slang jadul Portugis untuk merujuk kepada orang lain secara informal.

Namun, Piquet Sr. dianggap menggunakan kata tersebut dengan maksud merendahkan Lewis Hamilton.

Pasalnya Juara Dunia F1 tiga kali tersebut tidak merujuk Hamilton dengan nama keluarganya melainkan dengan slang yang mereferensikan ras-nya.

Menanggapi hal tersebut, Lewis Hamilton pun mengeluarkan pernyataan resmi yang menyayangkan penggunaan kata tersebut.

"Ini lebih dari sekadar kata. Pola pikir yang ketinggalan zaman inilah yang harus diubah dan tidak punya tempat dalam olahraga kita," ucap Hamilton dalam akun Twitter resmi miliknya, Selasa (28/6/2022).

Baca Juga: Lewis Hamilton Naik Podium di F1 Kanada 2022, Nico Rosberg Kasih Peringatan Buat George Russell

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa