Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Toyota Supra A90 Ini Oprek Mesin 450 DK, Pasang Roll Cage di Kabin

Luthfi Abdul Aziz - Selasa, 21 Juni 2022 | 20:12 WIB
Modifikasi Toyota Supra A90 milik Joshua Nepa sudah upgrade mesin dan kabin
Motortrend
Modifikasi Toyota Supra A90 milik Joshua Nepa sudah upgrade mesin dan kabin

GridOto.com - Modifikasi Toyota Supra A90 milik Joshua Nepa asal Amerika Serikat sukses mengubah tampilannya jadi lebih sangar.

Resepnya ada di aplikasi wide body kit Pandem Rocket Bunny dan settingan kaki-kaki yang agresif.

Tapi ubahannya masih belum selesai, lantaran jeroan dapur pacu dan interior sportscar JDM ini juga tidak luput dari sentuhan modifikasi.

Mesin modifikasi Toyota Supra A90 dioprek minimalis hingga bertenaga 450 dk
Motortrend
Mesin modifikasi Toyota Supra A90 dioprek minimalis hingga bertenaga 450 dk

Upgrade menyeluruh diawali dengan mendongkrak potensi tenaga dari mesin bawaan Supra A90 yakni unit berkapasitas 2.998 cc turbo.

Beberapa part performa tinggi dibenamkan ke mesin, mulai dari karbon intake lansiran Eventuri plus exhaust system Cat-back besutan aFe.

Usai tuntas perkara hardware, kini tinggal tuning management diinstal ECU lansiran Bootmod3 stage 2 untuk memberi tenaga tambahan.

Tampilan kabin modifikasi Toyota Supra A90 didandani minimalis
Motortrend
Tampilan kabin modifikasi Toyota Supra A90 didandani minimalis

Berkat racikan mesin minimalis ini, keluaran tenaga Toyota Supra A90 sekarang meningkat hingga 450 dk dari tenaga standarnya 385 dk.

Potensi tenaga sebesar ini lantas dikirimkan ke kedua roda belakang melalui transmisi otomatis 8-percepatan.

Mengingat kemasan kabin standar yang sudah proper, hanya butuh sentuhan tipis-tipis agar aura sporty di ruang interior makin terpancar.

Tampilan kabin modifikasi Toyota Supra A90 dipasangi roll bar warna merah
Motortrend
Tampilan kabin modifikasi Toyota Supra A90 dipasangi roll bar warna merah

Misalnya saja menyematkan panel karbon lansiran NVSpecialties yang tersebar mulai dari bagian dasbor, konsol tengah, dan palang setir.

Satu-satunya ubahan paling terlihat adalah aplikasi roll bar 4-titik warna merah buatan Studio RSR yang dipasang di kabin belakang.

Baca Juga: Toyota Supra MK5 Makin Hot, Kakinya Padat Pasang Pelek BBS 19 Inci

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Motortrend.com

Bodi Transparan Dimodif Ala Hot Wheels, Royal Alloy GP150 Makin Kece!

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa