Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Cara Gampang Tingkatkan Kompresi Mesin Honda BeAT, Akselerasi Enteng!

Isal - Senin, 30 Mei 2022 | 11:40 WIB
Cara mudah upgrade atau meningkatkan rasio kompresi mesin
Dok.OTOMOTIF
Cara mudah upgrade atau meningkatkan rasio kompresi mesin

GridOto.com - Pemilik Honda BeAT series yang ingin upgrade performa mesin dengan cara gampang bisa ikuti artikel ini sampai habis.

Cara gampang untuk meningkatkan performa mesin bisa dilakukan dengan menaikan rasio kompresi pada mesin.

Asyiknya, untuk meningkatkan rasio kompresi mesin Honda BeAT bisa dilakukan dengan mudah Sob.

"Untuk Honda BeAT yang ingin menaikan kompresi mesin bisa mengganti piston bawaan dengan piston Honda Vario 110 karburator," buka Griyan Kedia, Owner 126 Project kepada GridOto pada Senin (23/05).

Baca Juga: Motor Bekas Harga di Bawah Rp 7 Juta, Pilihannya Ada Tahun 2010-2014

Meskipun piston BeAT dan Vario 110 memiliki diameter yang sama yaitu 50 mm, ada perbedaan antara piston bawaan Honda BeAT dengan Honda Vario 110.

"Piston Honda Vario 110 punya kepala piston atau dome yang lebih jenong," ungkap Griyan.

Piston Honda Vario 110 (kiri) punya profil atau permukaan yang lebih jenong dibandingkan dengan piston Honda BeAT (kanan) yang lebih  cekung
Dokumentasi Motor Plus
Piston Honda Vario 110 (kiri) punya profil atau permukaan yang lebih jenong dibandingkan dengan piston Honda BeAT (kanan) yang lebih cekung

Sedangkan piston Honda BeAT itu dome pistonnya cekung ke dalam.

Makanya, dengan memasang piston Vario 110 yang pistonnya lebih jenong, otomatis rasio kompresi mesin bawaan BeAT bisa meningkat.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa