Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lumma Design Bikin Sangar Audi RS Q8, Mesin Suntik Vitamin 705 DK

Luthfi Abdul Aziz - Kamis, 7 April 2022 | 14:15 WIB
Modifikasi Audi RS Q8 hasil garapan Lumma Design, Jerman
Tuningblog
Modifikasi Audi RS Q8 hasil garapan Lumma Design, Jerman

GridOto.com - Bicara modifikasi mobil-mobil buatan Audi, bengkel Jerman termasuk yang piawai mendandaninya.

Seperti halnya dilakukan Lumma Design, yang baru saja melahirkan versi beringas Audi RS Q8 dengan paket upgrade CLR 8 RS.

Bukan cuma memberi performa lebih sangar, paket upgrade CLR 8 RS ini juga bikin visualisasi Audi RS Q8 tambah berkarakter.

Tampilan modifikasi Audi RS Q8 dibuat lebih gambot dari model standar
Tuningblog
Tampilan modifikasi Audi RS Q8 dibuat lebih gambot dari model standar

Lihat saja area fascia yang menampilkan desain bumper lebih garang berhias lips spoiler, dan garnish gril dan intake udara.

Kesan agresif berlanjut pada sisi samping dengan ekstensi fender yang membuat bodi lebih gambot, plus upgrade side skirts.

Senada dengan depan, area buritan SUV performa Audi juga dibikin lebih agresif dengan spoiler atap yang didesain seperti sayap.

Modifikasi Audi RS Q8 pakai pelek multi-spoke CLR 24 RS ring 24 inci
Tuningblog
Modifikasi Audi RS Q8 pakai pelek multi-spoke CLR 24 RS ring 24 inci

Sementara bumper belakang sudah memasok diffuser bergaya agresif yang menjadi rumah bagi double muffler di kedua sudutnya.

Pindah ke kaki-kaki, RS Q8 ini ditopang pelek model multi-spoke CLR 24 RS ring 24x10,5 inci depan dan belakang 24x13 inci.

Keempat pelek sudah dipasangi spacer agar fitment-nya pas, dan dibungkus ban 295/30 R24 di depan dan belakang 355/25 R24.

Modifikasi Audi RS Q8 kena suntik vitamin tembus 705 dk
Tuningblog
Modifikasi Audi RS Q8 kena suntik vitamin tembus 705 dk

Melinik ke kabin, Lumma Design menawarkan material premium seperti kulit, pedal berbahan alumunium, dan karpet khusus.

Tak sebatas kosmetik saja, perubahan lain juga menyentuh dapur pacu Audi RS Q8 yang didukung mesin V8 4.000 cc twin-turbo.

Lumma Design membenamkan modul ECU yang bisa meningkatkan tenaga dari 600 dk menjadi 705 dk dengan torsi 910 Nm.

Suzuki Jimny 5 Pintu Wajib Iri Sama Pendahulunya Yang Cuma 3 Pintu Ini

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa