Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Menparekraf Ungkap Kepuasan Penonton MotoGP Indonesia 2022, Transportasi Masih Jadi PR

Dia Saputra - Selasa, 29 Maret 2022 | 14:05 WIB
Miguel Oliveira di MotoGP Indonesia 2022
MotoGP
Miguel Oliveira di MotoGP Indonesia 2022

GridOto.com - Meski sempat ditunda karena hujan, sirkuit Mandalika berhasil gelar MotoGP Indonesia 2022 pada Minggu (20/03).

Dari hasil survei cepat Kementerian Pariwisata RI, sebagian besar penonton mengaku puas dengan MotoGP Indonesia musim ini.

Hal itu terungkap dalam Weekly Press Briefing (WPB) yang digelar Kementerian Pariwisata RI, Senin (28/03/2022).

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI Sandiaga Salahuddin Uno menjelaskan, kepuasan penonton mencapai 75,8 persen.

Hal ini tidak lepas dari hospitality, keramahan pelaku wisata, dan kualitas pelayanan homestay atau penginapan di Lombok.

"Meski demikian, ada beberapa hal yang masih perlu diperbaiki ke depannya," buka Sandiaga Salahuddin Uno dikutip dari TribunLombok.com.

Menurut Sandiaga, salah satu yang jadi pekerjaan rumah (PR) adalah pelayanan transportasi dan parkir di sirkuit Mandalika.

"Ini menjadi catatan yang akan kami sampaikan ke pihak terkait," lanjut Menparekraf.

Selain itu, kekurangan akomodasi penginapan juga menjadi catatan tambahan saat ada event internasional di Mandalika.

Artikel ini telah tayang di TribunLombok.com dengan judul Evaluasi MotoGP Mandalika, Menparekraf: Penonton Sangat Puas, Kecuali Soal Transportasi

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : TribunLombok.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa