Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sesuai Target, Pengaspalan Ulang Sirkuit Mandalika Rampung, MotoGP Indonesia 2022 Siap Digelar

Dia Saputra - Rabu, 9 Maret 2022 | 21:30 WIB
Sirkuit Mandalika sebagai tempat berlangsungnya MotoGP Indonesia 2022.
Tribunlombok.com
Sirkuit Mandalika sebagai tempat berlangsungnya MotoGP Indonesia 2022.

GridOto.com - Sesuai target, pengaspalan ulang track sirkuit Mandalika sudah selesai pada Rabu (09/03/2022).

Kabar terkait pengaspalan ulang sirkuit Mandalika ini diumumkan melalui video unggahan akun Instagram @itdc_id.

"Kami mempunyai kabar gembira, proses pengaspalan ulang selesai sesuai target," tulis @itdc_id di kolom deskripsi.

Untuk track yang sudah selesai diaspal adalah sepanjang 1,2 km yang dimulai dari tikungan 17 hingga tikungan 5.

Sebelum diaspal ulang menggunakan Stone Mastic Asphalt (SMA), area tersebut sudah dikupas sedalam 4 cm sob.

Pihak ITDC mengklaim, pencapaian ini tentu tak lepas dari kerja keras seluruh pekerja serta dukungan semua pihak terkait.

"Dalam tahap ini, kami telah melakukan proses pengaspalan dengan cukup teliti," terang pihak ITDC di akhir deskripsi.

Sebelumnya, Direktur Utama MGPA Priandhi Satria sudah menargetkan pengaspalan selesai pada Selasa (08/03/2022).

"Namun untuk target penyelesaian pengaspalan paling lambat adalah pada Kamis (10/03/2022)," ungkap Priandhi Satria.

Baca Juga: Perannya Vital Buat Akses ke Sirkuit Mandalika, Perbaikan Jembatan Meninting Tak Kunjung Kelar Jelang MotoGP Indonesia 2022

Artinya proses pengaspalan ulang sirkuit Mandalika jelang MotoGP Indonesia 2022 tidak melebihi target paling lambat.

Biar sobat GridOto tak penasaran dengan proses pengaspalan ulang, mari simak video berikut :

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh ITDC (@itdc_id)

Editor : Fendi
Sumber : Instagram.com/itdc_id

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa