Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Upgrade Lampu Motor Wajib Ganti Saklar Non-AHO, Ini Alasannya

Muhammad Farhan - Jumat, 18 Februari 2022 | 19:40 WIB
Ilustrasi ganti saklar non-AHO di motor matic
Istimewa
Ilustrasi ganti saklar non-AHO di motor matic

GridOto.com – Upgrade lampu motor wajib ganti saklar non-AHO atau tambah saklar lampu terpisah, inilah alasannya.

Dalam kondisi standar, motor baru saat ini sudah menganut sistem lampu otomatis menyala saat mesin dinyalakan atau Automatic Headlamp On (AHO).

Namun bagi yang berminat upgrade lampu, ternyata sistem AHO di motor perlu diubah supaya lampu bisa dimatikan.

“Tujuannya supaya bisa lebih awet dan hemat daya, sebab saat lampu sudah upgrade tentu jadi lebih terang dan panas dibandingkan lampu LED spek standar,” jelas Amirudin, owner workshop Amink Projie, Ciputat, Tangerang Selatan.

Baca Juga: Lagi Tren Pasang Saklar Universal Buatan Vietnam di Yamaha NMAX

Nah pilihan saklar non-AHO yang tersedia ada dua macam, yaitu dengan ganti saklar standar milik motor lain atau pasang tombol tambahan.

Hal yang sama juga berlaku buat yang ingin pasang lampu tambahan terpisah, seperti lampu kabut contohnya.

Saklar lampu kabut Gold Runway terpasang di setang
Farhan
Saklar lampu kabut Gold Runway terpasang di setang

“Pastikan instalasi saklar dan lampu dilakukan dengan rapi, sehingga tetap aman dan enggak ada efek samping,” lengkapnya.

Dengan saklar non-AHO, kelebihannya kalian juga bisa matikan lampu saat kondisinya memang sedang tidak dibutuhkan.

Baca Juga: Hindari Pasang Tombol Saklar Imitasi di Motor, Ini Risikonya

Selain itu, gunakan saklar asli pabrikan atau tombol tambahan yang berkualitas untuk mencegah risiko saklar keras, macet atau korslet.

Supaya enggak melanggar peraturan yang berlaku, jangan lupa nyalakan lampu saat motor ingin dikendarai.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa