Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Segini Harga Piston Berikut Ringnya Untuk Motor Matic Yamaha dan Honda

Isal - Kamis, 25 November 2021 | 19:20 WIB
Ilustrasi piston
Uje/GridOto
Ilustrasi piston

GridOto.com - Keluarnya asap putih dari knalpot motor matic menandakan adanya kebocoran oli mesin di ruang bakar.

Ada beberapa penyebab bocornya oli mesin ke ruang bakar.

Bisa dari dinding piston yang baret atau ring piston yang mulai lemah.

Jika dinding piston baret dan ring piston lemah, mau enggak mau harus ganti baru, berikut biaya.

Baca Juga: Honda PCX 150 Mulai Ngebul? Ini Harga Part Mesin Untuk Memperbaikinya

"Umumnya piston bawaan motor matic dijual satu set dengan pin, circlip dan ring piston," buka Muhammad Faiz, Owner bengkel spesialis motor matic, D'kutic.

"Untuk motor matic Honda 110 cc seperti Honda BeAT FI, Honda Vario 110, Honda Scoopy hingga Honda Genio harga piston berikut ring setnya sekitar Rp 165 ribuan," tambahnya saat ditemui GridOto beberapa waktu yang lalu (10/21).

Oya, khusus untuk piston matic Honda tersedia ukuran di atas standar atau dikenal juga dengan oversize (OS) mulai dari 0,25 sampai 0,50 mm.

"Sedangkan untuk motor matic 125 cc Yamaha hanya satu ukuran, harganya Rp 170 ribuan," jelas Faiz.

Ilustrasi Ring piston yang macet penyebab hilangnya kompresi mesin atau loss kompresi
Isal/GridOto.com
Ilustrasi Ring piston yang macet penyebab hilangnya kompresi mesin atau loss kompresi

Baca Juga: Motor 4-tak Ngebul Putih Jangan Keburu Salahin Ring Piston Lemah, Bisa Jadi Karena Part Ini Doang

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa