Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Yamaha NMAX Asal Bulukumba, Gaya Proper Tampilan Istimewa

M Aziz Atthoriq - Kamis, 4 November 2021 | 10:14 WIB
Modifikasi Yamaha NMAX old tampil istimewa bergaya proper
Istimewa
Modifikasi Yamaha NMAX old tampil istimewa bergaya proper

\

GridOto.com - Modifikasi Yamaha NMAX yang kami temui kali ini datang dari Bulukumba, Sulawesi Selatan.

Bro Fitrah Wardana alias Fitrah KC ialah pemilik Yamaha NMAX lama yang sukses mengubah motornya jadi makin istimewa. 

Fitrah KC yang memberi julukan motornya 'Si Kucing Oren' ini mengusung konsep modifikasi proper dengan pasokan sederet part-part racing. 

Baca Juga: Yamaha NMAX Berwajah Kece, Custom Headlamp Templok Proyektor BMW

"Beli NMAX ini pake duit arisan, aslinya warna putih. Biar makin kece, langsung gue modif alirannya proper racing look," tutur Fitrah KC kepada GridOto Modif.

Nah ada kisah unik dari tampilan skutik berkelir oranye ini sob, yang ternyata memang hobi banget ganti warna nih.

Yamaha NMAX old repaint oranye bergaya proper
Istimewa
Yamaha NMAX old repaint oranye bergaya proper

"Awalnya putih, ganti warna pink stabilo, hijau, hitam dan yang terakhir ya oranye candy ini. Makanya gue kasih nama Si Kucing Oren hehe," kelakar Fitrah.

Belum puas, balutan kelir bodi oranye ini dipadu dengan aksen warna hitam pada beberapa bagian yang memperkuat kesan sporty.

Baca Juga: Yamaha NMAX Lama Operasi Kaki, Berpelek Jari-jari Plus Pengereman RCB

Sektor setang Yamaha NMAX pasang master rem KTC Kytaco, gas spontan KTC
Istimewa
Sektor setang Yamaha NMAX pasang master rem KTC Kytaco, gas spontan KTC

Lanjut ke part di area setang, terlihat sepasang spion bar-end plus master rem KTC Kytaco V2 big size serta gas spontan KRC  ikut menunjang penampilan.

Ogah Neko-Neko Begini Saja Mitsubishi Pajero Sport Facelift Ganteng

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa