Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Emilia Romagna 2021

Hasil FP3 MotoGP Emilia Romagna 2021 - Johann Zarco Tercepat, Fabio Quartararo dan Francesco Bagnaia Sama-sama Gagal Masuk 10 Besar

Rezki Alif - Sabtu, 23 Oktober 2021 | 16:00 WIB
Johann Zarco kuasai FP3 MotoGP Emilia Romagna 2021
MotoGP.com
Johann Zarco kuasai FP3 MotoGP Emilia Romagna 2021

GridOto.com - Johann Zarco kembali mampu tampil sangat bagus di sesi FP3 MotoGP Emilia Romagna 2021.

Pembalap tim Pramac Racing ini mencetak 1 menit 40,384 detik mengalahkan rekan setimnya, Jorge Martin yang tertinggal 0,087 detik saja.

Jack Miller melengkapi dominasi pemakai motor Desmosedici GP21 di 3 besar, dengan mencetak 1 menit 40,520 detik di sesi ini.

Sayang sekali, Francesco Bagnaia gagal mengikuti penampilan bagus 3 pembalap Ducati lainnya, dengan hanya menempati posisi ke-11.

Bagnaia tidak mampu tampil cukup bagus di atas trek yang basah dan tertinggal 0,737 detik dari Zarco.

Untungnya, penampilan buruk juga ditampilkan sang pesaing, Fabio Quartararo, yang juga cukup bermasalah dalam kondisi basah ini.

Quartararo sejak hari pertama kemarin selalu kesulitan mencetak waktu bagus, dan kini di FP3 hanya menempati P15 saja.

Kedua pembalap teratas di MotoGP 2021 ini terpaksa harus berjuang di kualifikasi 1 (Q1) nanti.

Baca Juga: Valentino Rossi Pamer Helm Spesial Balapan Kandang Terakhir di MotoGP Emilia Romagna 2021, Begini Penampakan Kerennya

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : MotoGP.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa