Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Baru di Rumah, Toyota GR Yaris Ini Sudah Sangar Berjubah Rocket Bunny

Luthfi Abdul Aziz - Senin, 4 Oktober 2021 | 06:00 WIB
Modifikasi Toyota GR Yaris milik Matias Maenpaa asal Finlandia
Motortrend
Modifikasi Toyota GR Yaris milik Matias Maenpaa asal Finlandia

GridOto.com - Awalnya Matias Maenpaa sempat punya BMW M140i yang sudah dimodifikasi, tapi ia mulai jenuh dan akhirnya dijual.

Setelah dilanda kebingungan mencari pengganti, pria asal Finlandia ini kembali menemukan mainan barunya, yaitu Toyota GR Yaris.

Namanya juga penghobi modifikasi, Toyota GR Yaris yang baru mendarat di rumah pun tanpa basa-basi didandani jadi lebih sangar.

Baca Juga: Resep Simpel Dongkrak Performa Toyota GR Yaris, Pasang Knalpot Remus

Modifikasi Toyota GR Yaris berubah sangar pakai jubah Rocket Bunny
Motortrend
Modifikasi Toyota GR Yaris berubah sangar pakai jubah Rocket Bunny

Dari sisi visual, hot hatch miliknya ini langsung mencuri perhatian di jalan berkat sentuhan wide body lansiran Rocket Bunny, Jepang.

Over fender bolt-on memang selalu jadi ciri khas Rocket Bunny, namun karena ini full set ubahannya tak hanya di bodi samping.

Juga terpasang bumper depan dilengkapi splitter dan canard, side skirts, sayap ukuran besar, serta diffuser belakang yang agresif.

Tampilan depan modifikasi Toyota GR Yaris berjubah Rocket Bunny
Motortrend
Tampilan depan modifikasi Toyota GR Yaris berjubah Rocket Bunny

Selain punya bodi gambot, hal lain yang visual lebih menarik ialah livery buatan Janne Thusberg yang mengiasi warna bodi putihnya.

Permainan warna tri-tone yang kontras yang membuatnya terlihat sporty dan mencolok ini terispirasi dari livery retro milik Toyota.

Baca Juga: TOM'S Pamer 2 Body Kit Bikin Toyota GR Yaris Makin Sporty dan Agresif

Modifikasi Toyota GR Yaris pakai pelek lansiran Volk Racing 21C
Motortrend
Modifikasi Toyota GR Yaris pakai pelek lansiran Volk Racing 21C

Berpindah ke kaki-kaki, gayanya semakin keren usai dipasangi pelek model palang lansiran Volk Racing 21C dibungkus ban Toyo Proxes.

Modifikasi di area mesin terbilang cukup minimalis, hanya memasang knalpot Martelius Exhaust untuk memberi raungan yang lebih parau.

Tampilan kabin modifikasi Toyota GR Yaris asal Finlandia
Motortrend
Tampilan kabin modifikasi Toyota GR Yaris asal Finlandia

Melihat ke interior, terdapat sepasang jok bucket buatan Atech dan roll bar custom yang kini mengisi sektor belakang kabin.

Juga dengan shifter buatan CAE yang telah menggantikan model aslinya, sementara setir tetap menggunakan standar pabrik.

Ogah Neko-Neko Begini Saja Mitsubishi Pajero Sport Facelift Ganteng

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa