Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Ford Mustang GT Besutan Hennessey, Ekspos Nuansa Klasik, Power 808 DK

Luthfi Abdul Aziz - Sabtu, 10 Juli 2021 | 06:00 WIB
Modifikasi Ford Mustang GT Legend Edition garapan Hennessey
Hennesseyperformance
Modifikasi Ford Mustang GT Legend Edition garapan Hennessey

GridOto.com - Hennessey kembali menggebrak dengan meluncurkan modifikasi Ford Mustang GT yang dijuluki Legend Edition.

Seperti namanya, Ford Mustang GT ini dibangun sebagai pengormatan kepada Ford GT40 Mk yang memenangkan balap Le Mans 1966.

Ciri khas mobil balap klasik di Ford Mustang GT ini terlihat dari livey garis putih yang menghiasi seluruh kelir bodi hitam.

Baca Juga: Hennessey Oprek Mesin McLaren 765LT, Melesat 0-100 Km/Jam Hanya 2,1 Detik

Tampilan Ford Mustang GT Legend Edition dikemas ala mobil balap klasik
Hennesseyperformance
Tampilan Ford Mustang GT Legend Edition dikemas ala mobil balap klasik

Mulai dari kap mesin, atap, fascia, dan di sepanjang sisinya sudah dihias livery klasik tersebut, termasuk detail nomor balap.

Ubahan eksterior termasuk pasokan body kit yang mencakup splitter berbahan serat karbon, side skirts, dan spoiler belakang.

Mengintip upgrade di dapur pacu, Hennessey telah menyuntikan supercharger 3.000 cc dan intercooler ke dalam mesin.

Mesin Ford Mustang GT Legend Edition bertenaga 808 dk
Hennesseyperformance
Mesin Ford Mustang GT Legend Edition bertenaga 808 dk

Tambahan lain berupa pasokan injektor dan pompa bahan bakar baru, intake aliran tinggi, dan knalpot cat-back stainless steel.

Sederet ubahan ini bikin potensi tenaga dari mesin V8 5.000 cc bawaan Mustang GT ini naik menjadi 808 dk dan torsi 917 Nm.

Baca Juga: Ford Bronco Kena Sentuh Hennessey, Ganti Mesin V8 Tembus 760 DK

Pasokan body kit bikin Ford Mustang GT Legend Edition makin agresif
Hennesseyperformance
Pasokan body kit bikin Ford Mustang GT Legend Edition makin agresif

Angka yang diperoleh tersebut mampu mengalahkan tenaga standar dari Shelby GT500 yang merilis 760 dk dan 847,4 Nm.

Juga dapat menghasilkan catatan waktu akselerasi 0-100 km/jam bisa dituntaskan 3,7 detik, dengan top speed 321,87 km/jam.

Modifikasi Ford Mustang GT Legend Edition ditopang pelek 20 inci
Hennesseyperformance
Modifikasi Ford Mustang GT Legend Edition ditopang pelek 20 inci

Karena performa mesin yang lebih galak, Hennessey juga tak lupa mengupgrade sektor suspensi dan pengereman Mustang GT ini.

Termasuk memasangkan pelek model palang 10 warna hitam berukuran 20 inci dibungkus ban Michelin Pilot Sport Cup2

 

Editor : Ivan Casagrande Momot
Sumber : Motor1.com

Ampun Sepuh! Gini Jadinya Saat Desain Khas Mobil Vintage Dijejalkan ke Honda PCX 160

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa