Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

GIIAS 2021 Diundur

Suzuki Apresiasi GAIKINDO Karena Tunda GIIAS 2021, Pastikan Tidak Akan Ganggu Strategi Peluncuran Mobil Barunya

Muhammad Ermiel Zulfikar - Jumat, 2 Juli 2021 | 19:05 WIB
Booth Suzuki di GIIAS 2019
Vedhit/GridOto.com
Booth Suzuki di GIIAS 2019

GridOto.com - Kasus penularan Covid-19 yang tak kunjung turun, membuat penyelenggaraan GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 resmi diundur.

Adapun pameran otomotif berskala internasional ini rencananya berlangsung pada 12-22 Agustus 2021, namun akhirnya diundur hingga 9-19 September 2021.

Langkah yang diambil GAIKINDO itu pun mendapatkan respon positif dari berbagai pihak, salah satunya PT Suzuki Indomobil Sales (SIS).

Baca Juga: Daihatsu Dukung Keputusan GAIKINDO Tunda GIIAS 2021, Pastikan Keikutsertaan Tanpa Produk Baru 

"Kami apresiasi GAIKINDO dan Seven Event yang begitu responsif terhadap yang terjadi saat ini," ujar Harold Donnel, selaku Head of 4W Brand Development & Marketing Research SIS kepada GridOto.com, pada Jumat (2/7/2021).

"Memang dari sudut pandang pandemi Covid-19 sebaiknya kita mengutamakan kesehatan dan keselamatan, dan kami sebagai anggota GAIKINDO mendukung keputusan tersebut," imbuhnya.

Harold menambahkan, Suzuki akan terus memberikan dorongan dan dukungan penuh untuk penyelenggaraan GIIAS 2021 di September nanti.

"Kami akan terus mendukung event GIIAS sebagai bagian dari GAIKINDO ya," tutur Harold lagi.

Baca Juga: Breaking News! GIIAS 2021 Resmi Diundur ke Awal September, Angka Kasus Covid-19 Meningkat Jadi Alasannya 

Sebagai pameran otomotif terbesar di Tanah Air, GIIAS biasanya dijadikan ajang bagi para pabrikan otomotif untuk meluncurkan produk terbarunya.

Tak terkecuali Suzuki, yang dikenal rutin meluncurkan ragam model terbaru maupun penyegaran di ajang pameran otomotif berskala internasional tersebut.

Saat ditanya apakah diundurnya pameran GIIAS 2021 ini akan berdampak terhadap strategi peluncuran model terbaru Suzuki di Tanah Air, Harold pun dengan tegas menampiknya.

"Buat rencana peluncuran, kami pastinya sudah punya plan a, plan b dan seterusnya. Sejauh ini kami punya timeline sendiri untuk hal tersebut," pungkasnya.

Baca Juga: Suzuki Ertiga Sampai Cashback Rp 15 Jutaan, Efek Jor-joran Promo Mobil Baru Akibat Insentif PPnBM 50 Persen

Untuk diketahui, pabrikan asal Jepang berlogo 'S' ini sebelumnya telah mengumumkan rencana mereka untuk meluncurkan produk terbarunya di Tanah Air pada semester kedua 2021.

Sejumlah amunisi baru kabarnya telah mereka persiapkan, untuk menggairahkan kembali pasar otomotif Tanah Air.

"Nah, pada 2021 ini kami melakukan strategi yang berbeda. Jadi kami menyegarkan kendaraan komersial kami (New Carry), baru nanti di semester dua kami berencana untuk melakukan penyegaran untuk produk kendaraan penumpang kami," ujar Donny Saputra, selaku Direktur Marketing 4W SIS beberapa waktu lalu.

"Jadi ada beberapa produk kendaraan penumpang yang sudah kami persiapkan untuk diluncurkan pada semester dua," lanjutnya.

Baca Juga: Amunisi Mobil Baru Suzuki Dipastikan Meluncur di Semester Kedua 2021, Siap Gempur Pasar Kendaraan Penumpang!

Donny pun memastikan, kalau mobil baru yang akan diluncurkan Suzuki nantinya bakal diproduksi secara lokal di Indonesia.

"Saya belum bisa menginformasikan produk barunya apa, apakah Ertiga atau model yang lain. Tapi kami punya rencana di semester kedua untuk melakukan penyergaran pada kendaraan penumpang kami," tutur Dony lagi.

"Saya enggak bilang apakah model atau varian baru, tapi di 2021 ini kami berencana untuk menyegarkan produk-produk yang kami produksi di Indonesia. Itu kata kuncinya," tambahnya.

Menarik untuk ditunggu, kejutan apa yang akan diberikan Suzuki pada semester kedua tahun ini.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa