Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Tips Beli Motor Bekas, Periksa Bagian Ini Jika Minyak Rem Berkurang

Muhammad Farhan - Jumat, 4 Juni 2021 | 09:40 WIB
Master Rem Nissin Samurai terpasang di Yamaha NMAX
Uje
Master Rem Nissin Samurai terpasang di Yamaha NMAX

GridOto.comTips beli motor bekas, coba periksa beberapa bagian ini jika minyak rem pada motor yang dibeli berkurang.

Menggunakan sistem hidrolis, rem cakram di motor menggunakan minyak rem untuk meneruskan tekanan dari master rem menuju kaliper.

Karena usia pakai, minyak rem di motor bekas yang dibeli bisa berkurang karena bocor dan tentu bikin fungsi pengereman jadi terganggu.

“Jika minyak rem sampai berkurang banyak, dampaknya bisa bikin rem blong yang tentu berbahaya kalau tidak segera ditangani,” jelas Adih, kepala mekanik Yamaha Mekar Motor Bintaro, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Ternyata Bleeding Rem Motor Dengan ABS Berbeda Dengan Rem Biasa

Tergantung dimana posisi kebocoran minyak rem terjadi, kalian bisa melakukan pemeriksaan sendiri dengan mudah.

“Lokasi bocornya minyak rem di motor biasanya berasal dari bagian seal master rem atau slang rem yang rusak,” lengkapnya.

Ilustrasi slang rem cakram motor
Fadhliansyah
Ilustrasi slang rem cakram motor

Jika kebocoran dari bagian master rem, bisa dipastikan bagian seal sudah jebol akibat kotor dan aus karena pemakaian.

Sedangkan kalau bagian slang rem tampak basah dan lengket, kemungkinan ada bagian yang sudah retak dan getas sehingga minyak rem bocor keluar.

Baca Juga: Apa Manfaat Pakai Slang Rem Aftermarket di Motor, Bikin Rem Pakem?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa