Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

F1 Monako 2021

Batal Balapan F1 Monako 2021, Bukti Charles Leclerc Beneran Tak Sengaja Nabrak di Kualifikasi?

Rezki Alif P - Senin, 24 Mei 2021 | 18:05 WIB
Charles Leclerc batal balapan F1 Monako 2021, jadi bukti crash-nya saat kualifikasi bukan disengaja?
PlanetF1.com
Charles Leclerc batal balapan F1 Monako 2021, jadi bukti crash-nya saat kualifikasi bukan disengaja?

GridOto.com - Pembalap tim Scuderia Ferrari, Charles Leclerc, sempat dicurigai sengaja menabrakkan diri pada akhir sesi kualifikasi F1 Monako 2021.

Wajar saja, karena karena crash-nya tersebut Charles Leclerc bisa mengamankan pole position.

Crash itu juga bikin Max Verstappen batal mencetak hot lap, bahkan Carlos Sainz menjadi korban.

Sainz bahkan terlihat sangat kecewa di radio team dan terlihat seperti curiga kepada rekan dan timnya sendiri soal unsur kesengajaan.

Baca Juga: Max Verstappen Bangga Pertama Kali Naik Podium dan Menang di F1 Monako 2021

Usai crash, FIA sudah memastikan bahwa tidak ada hal ilegal dari crash Leclerc berdasarkan bukti-bukti yang ada.

Leclerc tidak sengaja dan tetap berhak start dari posisi terdepan pada balapan.

Tapi tentu tim lain masih tidak puas, bahkan ada yang meminta pole position Leclerc dibatalkan.

Namun dengan mundurnya Leclerc jelang balapan dimulai, Michael Masi selaku Race Director bisa dibilang 'lega' karena keputusannya soal kualifikasi semakin kuat terbukti benar.

Editor : Muhammad Ermiel Zulfikar
Sumber : planetf1.com,racefans.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

yt-1 in left right search line play fb gp tw wa