GridOto.com - Chevrolet Orlando memang tak setenar MPV dari pabrikan Jepang seperti Toyota Kijang Innova, Suzuki Ertiga atau Mitsubishi Xpander.
Namun bukan berarti dapat diremehkan, sebab Chevrolet Orlando memiliki fitur keselamatan yang cukup lengkap.
Sebut saja rem Anti-lock Braking System (ABS) plus EBD, Brake Assist System (BAS), airbag, Electronic Stability Control (ESC), hingga traction control adalah beberapa fitur keselamatan yang tersemat pada MPV pabrikan asal Amerika Serkat tersebut.
Soal tampilannya, Chevrolet Orlando juga masih terlihat keren digunakan untuk saat ini.
Baca Juga: Harga Mobil Bekas Chevrolet Spin Anjlok Rp 12 Juta, Berikut Tipenya
"Desain Chevrolet Orlando ini terlihat cukup berkelas dan keren, kabinnya nyaman dan akselerasinya juga baik untuk kelas MPV," ujar Indra Budi Setiawan, Owner bengkel spesialis Chevrolet Auri di Depok, Jawa Barat kepada GridOto.com, Jumat (26/2/2021).
Selain itu, MPV bermesin 1.800 cc dengan transmisi otomatis 6-percepatan ini memiliki harga bekas yang cukup menarik.
Baca Juga: Nih!Tips Membeli Chevrolet Orlando Bekas, Perhatikan Hal Ini!
"Kami ada Orlando bekas lansiran 2016 tipe LT A/T, kondisi kilometer rendah dan istimewa, harganya Rp 165 juta nego. Kalau Orlando tahun muda sampai 5 tahunan, harganya Rp 160 juta sampai Rp 190 juta tergantung kondisi dan penjualnya," jelasnya.
Dari pantauan GridOto.com di situs jual beli kendaraan, harga Chevrolet Orlando bekas lansirsn 2012 hingga 2017 mulai Rp 117 juta hingga Rp 185 juta.
Nah, berbagai hal soal Chevrolet Orlando mulai dari perawatan hingga penyakitnya, akan diulas dalam artikel Seken Keren berikutnya sob.
Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.
Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Komentar